Suara.com - Refal Hady akhirnya kembali membintangi web series baru berjudul Aku Pasti Ada Untukmu. Dalam serial tersebut dia beradu akting dengan Anya Geraldine dan Richard Kyle.
Sejumlah fakta menarik web series tersebut banyak diperbincangkan. Mengingat para bintangnya dimainkan oleh artis ternama. Belum lagi alur cerita yang dekat dengan masyarakat yaitu tentang cinta terpendam kepada sahabat.
Nah penasaran dengan serial tersebut, berikut sederet fakta menarik tentang web series teranyar yang dibintangi Anya dan Refal Hady.
1. Para Bintang Dipilih Melalui Casting
Serial yang disutradarai oleh Rahabi Mandra ini melakukan proses casting untuk memilih pemain utamanya. Dari beberapa kandidat yang ada, akhirnya Refal Hady dan Anya Geraldine yang terpilih dan paling pas memerankan karakter dalam Aku Pasti Ada Untukmu. Akting Refal dan Anya yang merupakan pendatang baru ternyata mampu memikat sang sutradara sehingga memberikan peran Tinton dan Steffi pada mereka.
2. Gabungkan Pengalaman Pribadi dan Drama
Uniknya web series ini ternyata menggabungkan pengalaman pribadi dari Aldridge Christian Seubelan Brand Manager Blibli dengan sutradara. Pengalaman pribadi itu dikemas dengan drama sehingga lebih menarik dan relevan untuk ditonton di masa sekarang.
3. Kisahnya Dekat Kehidupan
Tema yang dipilih untuk Aku Pasti Ada Untukmu adalah tema percintaan yang fokus pada cinta segitiga yang terjadi di antara sahabat. Tinton yang diperankan Refal Hady diam-diam memendam cinta pada sahabatnya Steffi (Anya Geraldine). Sayangnya, Refal yang terjebak dalam friendzone ini harus menerima kenyataan bahwa Steffi sudah punya pacar yaitu Keane (Richard Kyle). Tinton pun hanya bisa mencintai Steffi dalam bisu tanpa punya kesempatan mengungkap perasaannya. Ide cerita tentang friendzone dan cinta segitiga cukup dekat dan relate dengan kehidupan asmara generasi muda.
Baca Juga: Refal Hady Bongkar Fakta Dibalik Adegan Ciuman dengan Anya Geraldine: Kita Ketawa-Ketawa
4. Hanya Tiga Episode
Jumlah episode Aku Pasti Ada Untukmu cukup singkat karena hanya ada tiga episode saja. Episode pertama dan kedua sudah tayang masing-masing pada 10 dan 17 Juni 2022. Kini Aku Pasti Ada Untukmu hanya menyisakan satu episode terakhir yang akan tayang pada 24 Juni mendatang. Walau hanya punya tiga episode tapi series ini menjanjikan akting ciamik dari para pemainnya. Series ini juga diberi rating 18+ lho, jadi pastikan untuk bijak dalam memilih tontonan.
5. Siapkan OST Khusus
Pihak produksi menyiapkan lagu khusus untuk soundtrack Aku Pasti Ada Untukmu. Lagu berjudul Kepastian yang dibawakan oleh Yura Yunita dan Donne Maula memiliki lirik yang sangat mewakili jalan cerita serial ini. Berikut ini sepenggal lirik Kepastian "Karena aku cuma cinta dalam diam, mungkin harus mulai dengan kata".
Itulah sederet fakta menarik web series Aku Pasti Ada Untukmu yang dibintangi Refal Hady dan Anya Geraldine. Menceritakan kisah tentang Friendzone dan cinta segitiga serial ini diberi rating 18+ dan bisa ditonton di YouTube Blibli. Gimana sudah nonton?
Kontributor : Safitri Yulikhah
Berita Terkait
-
Review Film Shutter: Ada Setan di Foto yang Meneror Lewat Dosa Masa Lalu
-
Bukan Cuma Hantu, Film Shutter Angkat Isu Pelecehan Seksual di Kampus
-
Anya Geraldine Buka Kisah Lama, Nyaris Jadi Korban Pelecehan Seksual saat SMP
-
Pengalaman Mengerikan Anya Geraldine, Lihat Raganya Sendiri Masih Tidur di Kasur
-
Cerita Pilu Anya Geraldine Jadi Korban Pelecehan Seksual Saat SMP, Pelaku Tetangganya Sendiri
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau