Suara.com - Yuni Shara baru saja merilis lagu terbaru berjudul "Tanda-Tanda", yang merupakan recycle lagu ciptaan Oddie Agam yang dipopulerkan Mus Mujiono dan Utha Likumahua. Namun sebelum merilis lagu ini, Yuni mengaku berkonsultasi kepada putranya, Cavin dan Cello.
Seperti diketahui, "Tanda-Tanda" pertama kali dirilis pada 1988. Kembali menyuguhkan lagu 36 tahun lalu dan diperdengarkan telinga zaman ini, tentu saja bukan hal yang mudah.
Maka dari itu, Yuni Shara pun melibatkan sejumlah musisi muda. Dan tak ketinggalan dua putranya tersebut.
"Patokannya saya dengar anak saya. Anak saya kan 20 sama 17, kalau mereka belum ok, saya lebih baik dengerin mereka," kata Yuni Shara dalam konferensi pers virtual, Senin (27/8/2022).
Selain usianya yang muda, menurut Yuni Shara, Cavin dan Cello memiliki selera musik yang cukup luas. Dari musi barat hingga K-Pop, mereka mengetahuinya.
"Mereka sangat kekinina, album korea saja hafal, barat juga hafal. Duduk sama mereka saya dapat banyak referensi dalam bermusik," ujar Yuni Shara.
Selain kedua anaknya, Yuni Shara juga dibantu sejumlah musisi muda. Gitaris Andre Dinut dan Gamaliel dari GAC menjadi dua di antaranya.
"Karena bagai manapun nyanyi cover itu bukan lagunya saja, tapi bikin lagunya tetap familiar tapi dibikin beda. Itu tugas saya dari dulu, bikin lagu jadi beda. Mudah-mudahan 'Tanda-Tanda' ini tedengar beda," tutur Yuni Shara.
"Tanda-Tanda" menjadi single yang dipersiapkan untuk album terbaru Yuni Shara. Jadi, akan ada sejumlah kejutan lain yang akan diberikan kakak Krisdayanti ini dalam lagu-lagu terbarunya.
"Kami lagi on progress album. Namun kami akan keluarkan lagunya satu persatu. Jadi buat anal-anak 80 dan 90-an tunggu aja," imbuh Yuni Shara.
Baca Juga: Yuni Shara Rilis Lagu "Tanda-Tanda" Karya Oddie Agam
Berita Terkait
-
Reaksi Yuni Shara Akunnya Ditandai Maia Estianty Terkait Gosip dengan Irwan Mussry
-
Yuni Shara Terseret Gosip dengan Irwan Mussry, Begini Respons Maia Estianty
-
Yuni Shara Dituding Selingkuh dengan Irwan Mussy, Maia Estianty Bolak-balik Klarifikasi
-
Yuni Shara Jajan Sambil Jongkok dan Ajak Ngobrol Pedagang, Sikapnya Bikin Salut
-
Yuni Shara Sedikit Bocorkan Kisahnya dengan Raymond Manthey: Perpisahan yang Gak Baik
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH