Suara.com - Pihak keluarga yang diwakili sang adik, Alyssa akhirnya bicara soal kabar hilangnya Marshanda. Alyssa menegaskan kalau sang kakak tidak hilang.
"Terkait dengan adanya pemberitaan soal hilangnya anak/kakak/keluarga kami, Marshanda, di Amerika Serikat yang beredar di media massa pada hari ini, Senin 27 Juni 2022, kami selaku keluarga ingin mengklarifikasi dan menginformasikan bahwa saat ini Marshanda baik-baik saja dan tidak hilang," kata Alyssa di Instagarm Story.
Selain, Alyssa juga meminta kepada seluruh masyarakat dan media untuk tidak menghiraukan informasi apapun mengenai Marshanda, kecuali dari keluarga.
"Untuk saat ini dan seterusnya, pernyataan resmi terakit situasi Marshanda, hanya akan disampaikan oleh kami, pihak keluarga," kata Alyssa menyambung.
Alyssa pun menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak KBRI di Amerika Serikat dan Konjen LA yang sudah banyak membantu dalam meredam peristiwa ini.
"Serta terima kasih atas dukungan, perhatian dan doa dari keluarga, teman maupun kerabat yang belum bisa kami balas satu persatu," ujar Alyssa
Seperti diketahui, kabar Marshanda kabur pertama kali diungkap oleh sahabat artis 32 tahun tersebut, Sheila Salsabila yang menetap di Amerika Serikat, melalui Instagam. Di situ Sheila mengabarkan kalau Marshanda sudah menghilang selama dua hari di Los Angeles.
Sheila sempat mengabarkan kalau Marshanda sudah ditemukan, dalam sebuah video yang diunggah di Instagram Story. Namun engah mengapa video tersebut kemudian menghilang.
Kondisi Marshanda belakangan memang cukup mengkhawatirkan. Selain menderita bipolar yang terus berusaha disembuhkan, ibu satu anak itu juga baru saja ketahuan mengidap tumor payudara.
Baca Juga: Berita Pilihan: Iko Uwais Terancam Dijemput Paksa, Marshanda Hilang di Los Angeles
Berita Terkait
- 
            
              Marshanda Bongkar Sisi Gelap Akting, Hidup Hancur Bila Tak Segera Lepas Karakter di Film
 - 
            
              Marshanda: Kalau Aku Mati Malam Ini...
 - 
            
              Selain Raisa dan Hamish Daud, 4 Artis Juga Jalani Co-Parenting untuk Jaga Psikologis Anak
 - 
            
              Bunda Maia Beri Pesan Hidup pada Marshanda dan Maria Theodore: Pengalaman?
 - 
            
              Tinggal Bareng Lagi, Marshanda Ungkap Sederet Sifat Siena yang Bikin Bangga
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Fajar Sadboy Ditilang Karena Tak Pakai Helm, Netizen Heran Polisinya Ramah dan Malah Dibebaskan
 - 
            
              Kak Seto Baru Sadar Kena Stroke Usai 4 Hari, Gejala Linglung dan Sulit Berpikir
 - 
            
              Deddy Corbuzier Blak-blakan Masih Saling Cinta dengan Sabrina Chairunnisa
 - 
            
              Hadirkan Sound Horeg, Gesrek Festival 2025 Siap Digelar di Jakarta
 - 
            
              Kronologi Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Bareskrim Polri Imbas Lawakan Adat Toraja
 - 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta, Karyawan Pasang Badan
 - 
            
              Sahabat Bongkar Fakta di Balik Tudingan Hamish Daud Liburan Bareng Sabrina Alatas
 - 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta ke Eks Pengacara di Kasus Narkoba 12 Tahun Lalu
 - 
            
              4 Kontroversi Materi Stand-Up Comedy Pandji Pragiwaksono yang Bikin Heboh
 - 
            
              Usai Digugat Cerai Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Enggan Menikah Lagi