Suara.com - Keluarga Tasya Farasya memang tak pernah gagal mencuri perhatian. Kali ini pembicaraan Tasya Farasya bersama kembarannya, Tasyi Athasyia, dan ibu mereka lagi-lagi disorot.
Awalnya Tasya Farasya mengungkap cita-citanya yang tak mendapat dukungan dari sang ibunda, Wiwi Alawiyah Alatas. Sebab ibu Tasya yang akrab disapa Bu Ala ingin Tasya dan Tasyi Athasyia sama-sama masuk Kedokteran.
"Ahli gizi, kalau nggak psikologi, atau kalau nggak di interior design. Itu tuh yang emang gue suka. Dulu bahkan gue maunya IPS," ujar Tasya Farasya dalam video yang dibagikan akun @lambegosiip pada Selasa (28/6/2022).
"Tapi karena dia (Tasyi Athasyia) maunya IPA dan maunya kedokteran, gue jadinya nggak boleh yang lain," lanjut Tasya Farasya.
Namun Tasyi Athasyia tak sependapat dengan sang ibunda. Untuk anaknya kelak, Tasyi tak akan mengekang seperti ibunya.
"Kalau itu beda urusan. Kalau itu aku nggak ngedukung. Kalau menurut aku misalnya arsitek, beda tuh. Kalau yang kayak pendidikan gitu, menurut aku, aku bakal bebasin anak aku," kata Tasyi Athasyia.
"Kalau kita mau cari title, memang kita harus sekolah. Carinya title atau keahlian? Kalo keahlian, nggak perlu sekolah. Keahlian itu bisa belajar," sela Bu Ala membela diri.
Ternyata alasan utama Tasya Farasya dan Tasyi Athasyia harus sama-sama sekolah kedokteran adalah sopir. Tasya pun tampak nelangsa karena cita-citanya terhalang hal 'sepele' itu.
"Keduanya, kalau dia di sekolah yang lain, dengan jabatan yang lain, ribet sopir," kata Bu Ala.
Baca Juga: Tasyi Athasyia Dandan Jadi Cewek Kue Lapis, Wardrobe Rasa Toko Baju Bikin Iri
"Bayangin lho. Alasan gue nggak bisa jadi ahli gizi karena ribet sopirnya," sahut Tasya Farasya.
Tasyi Athasyia kemudian menenangkan dengan prestasi Tasya Farasya sebagai pembuat konten. "Tapi sekarang pikirin, akhirnya ujung-ujungnya lu jadi YouTuber," kata Tasyi.
Video perdebatan ibu dan dua anaknya ini sukses menimbulkan pro kontra. Ada yang sependapat dengan Bu Ala, tetapi tak sedikit yang membela Tasya Farasya.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
9 Sunscreen Murah Tasya Farasya Approved di Bawah Rp100 Ribu
-
Usai Cerai, Tasya Farasya Jalani Tahun Baru dengan Ibadah Umrah
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta
-
AI Lewat! Tasya Farasya Make Up Mirip Rose 'Titanic' hingga Rosalinda
-
3 Tahun Perang Dingin, Tasya Farasya Beri Kode Mulai Cair dengan Tasyi Athasyia
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Ernest Prakasa Bahas Keuntungan Film Agak Laen, Ternyata Dibagi-bagi ke Pihak-Pihak Ini
-
Guru SD Pamulang Dipolisikan Usai Nasihati Murid, Netizen Ramaikan Petisi...
-
Kakak dari Jerman Akhirnya Tiba, Air Mata Farah Pecah saat Bersimpuh di Nisan Lula Lahfah
-
15 Kontestan Indonesian Idol XIV Terpilih, Ada yang Dianggap Tak Layak
-
Sinopsis Film Streaming: Ketika Influencer Mencari Pembunuh Berantai
-
Sinopsis Vladimir, Kisah Profesor Terjebak Obsesi Terlarang dalam Series Terbatas Netflix
-
Drama Korea Recipe for Love, Kala Cinta Tumbuh dalam Konflik Dua Keluarga
-
Catat Jadwalnya, Ini 5 Film Hollywood Terbaru Tayang Februari 2026
-
Sinopsis Film Korea The Gardeners yang Bertabur Bintang
-
A Tme to Kill: Intrik KKK, Rasisme Brutal, dan Dilema Moral, Malam Ini di Trans TV