Suara.com - Nathalie Holscher dan Sule telah menjalani sidang perceraian perdana di Pengadilan Agama Cikarang, Rabu (20/7/2022). Saat menjalani mediasi, Nathalie dan Sule sama-sama sudah mantap mengakhiri rumah tangga yang belum genap berusia dua tahun itu.
Berbagai pemberitaan simpang siur yang beredar membuat Nathalie Holscher merasa harus membuat klarifikasi. Nathalie rupanya ingin meluruskan kabar dirinya meminta harta gono-gini dari Sule.
"Assalamualaikum, mau klarifikasi sedikit ya karena banyak banget berita-berita hoax di luar sana. Di perceraian ini saya tidak menuntut apa pun, saya hanya ingin semua selesai dalam keadaan baik-baik saja, dan saya tidak meminta harta gono gini. Bismillah saya mampu untuk semuanya," tulis Nathalie Holscher usai menjalani sidang perceraian.
Dalam unggahannya di Instagram, Nathalie Holscher sambil membagikan potret bareng Adzam putranya dari Sule. Lebih lanjut, Nathalie menjelaskan apabila nominal nafkah untuk Adzam pun ditentukan oleh pihak Sule tanpa ada keberatan dari pihaknya.
"Jadi di perceraian ini saya cuma minta hak dan kewajiban sebagai ayah untuk Adzam dengan nominal yang dilontarkan dari pihak ayahnya. Lebih dari itu saya tidak meminta harta gono gini," kata Nathalie Holscher menegaskan.
Nathalie Holscher pun telah mantap berpisah dari Sule meski tahu perceraian dilarang Tuhan. Alasannya, Nathalie tak ingin mengulang lagi perasaan sakit dan hancurnya hati meski penyebabnya tidak dijelaskan secara gamblang.
"Saya tahu perceraian sangat di larang oleh Allah! Saya tidak mau sakit hati dan hancur, Bismillah saya hanya ingin bahagia," tutur Nathalie Holscher.
Desas-desus yang beredar menyebut kehadiran adik-adik Nathalie Holscher tidak diterima sepenuhnya oleh keluarga Sule. "Terima kasih doa terbaik dari kalian untuk aku Adzam dan adik-adikku," tutur Nathalie Holscher.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Baca Juga: Dihipnotis, Andre Taulany Buka-bukaan soal Sule: Suka Marah-Marah dan Tak Mau Ngalah
Berita Terkait
-
Teddy Pardiyana Minta Legalitas Warisan Demi Sekolah Bintang, Sule Heran: Pakai Dokumen Ahli Waris?
-
Momen Percakapan Nathalie Holscher dengan Sosok Pria Saat Live Jadi Sorotan, Begini Faktanya
-
Teddy Pardiyana Sudah Tak Sabar, Sule Baru Berikan Jatah Warisan Bintang Saat Usia 17 Tahun
-
Tak Paksa Anak Jadi Artis, Sule Cuma Minta Fokus Tentukan Masa Depan
-
Dituding Nathalie Holscher Lupakan Adzam, Sule: Dia Cuma Gimik
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Denada Disebut Serahkan Bayi yang Dilahirkan saat Usia 10 Hari, Pertemuan di Surabaya 23 Tahun Lalu
-
Kronologi Meninggalnya Lucky Element, Sempat Lemas dan Masuk ICU sebelum Meninggal
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Nikah di Bali, Janji Suci Penuh Air Mata Bahagia
-
Sosok yang Fotonya jadi Cover MP3 Akhirnya Muncul, Ngaku Malu saat Viral
-
Ini Alasan Lula Lahfah Hapus Tato sebelum Meninggal Dunia
-
Disangkutpautkan dengan Pemilik Whip Pink, DJ Bravy Siap Tempuh Jalur Hukum
-
Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
-
Polisi Periksa 6 Saksi Terkait Meninggalnya Lula Lahfah, Hasil Uji Labfor CCTV Jadi Kunci Utama
-
Disindir Netizen tentang Masa Lalu di Tengah Duka, Reza Arap Bertekad Jaga Nama Baik Lula Lahfah
-
Dragon Ball Super Comeback Lewat The Galactic Patrol, Serial Pertama Sejak Wafatnya Akira Toriyama