Suara.com - Marchel Radival alias Pesulap Merah mengaku sudah mencoba untuk melaporkan Gus Samsudin ke polisi. Tapi sayangnya, laporannya tersebut ditolak.
Dalam podcast bersama Deddy Corbuzier di YouTube, dia mengatakan bahwa mencoba menjebloskan Gus Samsudin ke penjara dengan pasal penipuan.
"Saya nyoba, Master Deddy. Saya coba ke polisi, saya laporin. Ini konten hoaks, laporin penipuan. Ternyata kalo kata polisi, kalau bukan korban nggak bisa," katanya.
Padahal, dia menyebut bahwa Gus Samsudin sudah membodohi masyarakat dengan menjual jimat.
"Di Indonesia sendiri sebenarnya ada larangan penjualan jimat. Memiliki jimat untuk dibagikan aja nggak boleh. Pasal 546 KUHP. Tapi itu dianggap pasal mandul," terang Pesulap Merah.
"Saya dapat info Mas Udin ini katanya jualan tasbih yang katanya kebal pake teknik debus," sambungnya lagi.
Sebagai praktisi, Pesulap Merah mengaku tak terima karena debus dijadikan alasan penjualan jimat.
"Kita praktisi debus kok dicemarkan nama baiknya, kok jual jimat. Padahal debus kan diciptakan pada saat TV belum ada kan, untuk hiburan masyarakat," tuturnya.
Terkait ini, Deddy Corbuzier langsung membahas perihal RUU KUHP Pasal 252 tentang Praktik Dukun Santet yang bisa saja menjerat Gus Samsudin apabila telah disahkan.
Baca Juga: Heboh Pesulap Merah dan Gus Samsudin Saling Tantang, Nama Mitha The Virgin Ikut Terseret
Seperti diketahui, konflik antara Pesulap Merah dan Gus Samsudin tengah menuai perhatian publik. Semua bermula saat Pesulap Merah membongkrak trik yang dipakai Gus Samsudin buat mengobati pasiennya.
Gus Samsudin memang sampai memiliki Padepokan Nur Dzat Sejati lantaran dianggap bisa menyembuhkan orang dengan kekuatannya.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Berapa Gaji Pesulap Merah? Tantang Alumni Lirboyo Buktikan Santet, Siap Kasih Rumah Cash
-
Biodata dan Agama Pesulap Merah: Sentil Alumni Santri Lirboyo yang Ancam Santet Trans7
-
Pesulap Merah Tantang Alumni Lirboyo Buktikan Santet Nyata, Janjikan Rumah Cash dan Uang Rp 25 Juta
-
Ngakunya Gus, Irfan Wesi Terciduk Cium-cium Godain Cewek Sambil Dangdutan
-
Film Limbad Jeblok dan Cuma Laku 50 Tiket, Pesulap Merah Soroti Kehadiran Gus Idris
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau
-
7 Rekomendasi Film Hollywood November 2025, DariPredator: BadlandshinggaZootopia 2
-
Ariel NOAH Jadi Dilan Dewasa di Film Terbaru, Pidi Baiq: Sejuta Persen Setuju