Suara.com - Ricky Cuaca menjadi salah satu artis yang berhasil menurunkan berat badannya. Tubuhnya yang dulu terlihat gemuk kini berubah menjadi kurus.
Saat memulai kariernya sebagai bintang sinetron Ganteng-Ganteng Srigala, berat badan Ricky Cuaca mencapai 140 kg. Kini setelah dia menjaga tubuhnya dengan berolahraga berat badannya turun hingga 60 kg. Tidak hanya terlihat kurus. Ricky Cuaca juga terlihat berotot.
Nah penasaran seperti apa bentuk tubuhnya setelah berat badannya turun 60 kg. Berikut ulasannya:
1. Menjalani sesi pemotretan dengan Andy Yudhanto, Ricky Cuaca tampil macho abis. Potretnya kelihatan beda banget dengan penampilannya saat tampil di Ganteng-Ganteng Serigala. Sebelumnya, dia kesulitan untuk jongkok karena tubuhnya yang besar. Tapi sekarang berjongkok menjadi hal mudah baginya setelah ia tak lagi kelebihan berat badan.
2. Penurunan berat badan artis yang akrab disapa Ricu ini tidak singkat. Kurang lebih 2 tahun waktu yang dibutuhkan agar bisa memiliki bentuk tubuhnya yang sekarang. Menjalani pola hidup sehat, berdiet, hingga rutin olahraga dilakoninya selama proses untuk menurunkan berat badan. Ricu mengaku usahanya tidak mudah, tapi ia memilih untuk lanjut dan tidak menyerah.
3. Tak hanya menurunkan berat badan, Ricky Cuaca berhasil mendapatkan otot tubuhnya. Foto ini jadi bukti bahwa Ricu kini bugar dan kekar berkat konsistensinya nge-gym.
4. Berat badan Ricky Cuaca kini ada di kisaran angka 78 kg. Artinya selama diet dua tahun, bobot tubuhnya turun lebih dari 60 kg. Keberhasilannya menurunkan hampir separuh berat tubuhnya membuat kagum.
5. Artis kelahiran 27 September 1988 ini membatasi porsi makannya untuk menjaga bentuk tubuhnya. Hal tersebut dilakukan agar berat badannya tidak kembali naik.
6. Ricky Cuaca menjadi semakin percaya diri dengan tubuhnya yang sekarang. Ia juga mendapat lebih banyak kesempatan dan tawaran kerja karena penampilannya yang semakin menarik.
Baca Juga: Jelang Moto GP Misano, Bagnaia Incar Kemenangan Keempat
7. Kepercayaan diri Ricky Cuaca membuatnya berani tampil topless. Dalam potret ini terlihat bahwa tubuh Ricu kian kencang dan segar.
8. Perubahan Ricky Cuaca membuatnya banjir pujian dari warganet. Meski demikian ada pula yang merasa jika Ricu terlalu kurus dan memintanya untuk memperhatikan berat badannya. Dengan tubuhnya yang kurus tapi sehat, tak ragu tampil dengan OOTD yang unik dan tak biasa. Seperti ketika ia memakai crop jacket tanpa inner dengan celana jeans.
Diet dan olahraga menjadi kunci sukses Ricky Cuaca dalam menurunkan berat badannya. Meski butuh waktu yang tidak sebentar, tapi Ricky Cuaca tetap konsisten dan terus menjaga pola makan. Usahanya terbayar karena kini penampilannya begitu memesona.
Kontributor : Safitri Yulikhah
Berita Terkait
-
Tetap Bugar Meski Sibuk, Ini 6 Tips Olahraga Sederhana
-
Kamar Sempit Bukan Alasan Mager: 5 Olahraga Ringan yang Bisa Dilakukan di Anak Kos
-
Pilates vs Padel: Duel Olahraga Hits, Mana yang Lebih Menguras Kantong?
-
Dari Musik hingga Pacuan Kuda: Festival SARGA Siap Meriahkan Payakumbuh di IHR Cup II 2025!
-
Olahraga Baru Anti Mainstream Warga Jaksel: Fitness Sambil Main Padel!
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
Terkini
-
Muak! Denny Sumargo Bakal Tayangkan Podcast Sahara Lawan Yai Mim: Lu Tanggung Sendiri Akibatnya
-
Deddy Corbuzier Dulu Mati-matian Dukung MBG Sampai Dibully, Sekarang Kini Berbeda
-
Setahun Kepergian Marissa Haque, Bella Fawzi Tumpahkan Rindu Mendalam
-
Dokter Oky Pratama Ungkap Nasib Anak Nikita Mirzani: Lolly Sakit, Azka Rayakan Ultah di Singapura
-
Istri Billy Syahputra Meninggalkan RS Usai Melahirkan, Pulang Naik Mobil Baru
-
Chiki Fawzi 'Colek' Presiden, Minta Indonesia Turun Tangan Kawal Flotilla ke Gaza
-
Batal Tayangkan Podcast Sahara Rental Mobil, Denny Sumargo Emosi Anak Istri Kena Senggol
-
Komeng Ungkap Kebingungannya Masuk DPD RI: Kenapa Saya Bisa Ada di Sini?
-
Suasana Sidang Nikita Mirzani Memanas Gara-Gara Interupsi Hakim ke Saksi Ahli
-
Angelina Sondakh Bacakan Ayat Al-Quran, Ajak Bertaubat Usai Menonton Film Jembatan Shiratal Mustaqim