Suara.com - Jalani hukuman penjara selama 10 tahun, Angelina Sondakh mengungkapkan bahwa sopir pribadinya salah satu sosok yang paling membantunya, terutama dalam hal mengurus anaknya, Keanu.
Angelina Sondakh mengatakan Pak Igna itu telah menjadi sopir pribadinya selama 18 tahun, sejak masih gadis hingga memiliki anak.
Saat Adjie Massaid meninggal dunia dan Angelina Sondakh terjerat kasus korupsi, banyak orang yang pergi satu per satu meninggalkannya. Tapi hanya pak Igna yang tetap bersamanya membantu menjaga Keanu.
Bahkan Igna dan istrinya rela berkorban beberapa hal demi menjaga Keanu sejak baru dilahirkan hingga kini telah beranjak remaja.
Igna mengaku dirinya tak tega dan turut merasa sedih melihat seorang Keanu yang ditinggal oleh ayahnya yang meninggal. Lalu di waktu yang berdekatan, Keanu juga ditinggal oleh ibunya yang harus menjalani hukuman.
"Saya sebagai seorang bapak itu merasakan ketika anak kita bersama kita itu kan kerasa banget. Misalnya aja kita pergi kerja meninggalkan anak, itu aja sedih banget," ujar Pak Igna dilansir dati Pagi Pagi Ambyar, Minggu (11/9/2022).
Selama 10 tahun menjaga Keanu, Igna mengaku terkadang masih tetap mendapat gaji dari Angelina Sondakh. Jika tidak, ia akan diberi gaji oleh Oma dan Opa dari Keanu.
Angelina Sondakh pun tak bisa membendung tangisnya ketika menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada Igna.
Menurutnya, Igna satu-satunya orang yang paling tulus dan amanah menjaga Keanu, seperti yang dijanjikannya sejak awal pada mendiang Adjie Massaid dan dirinya sebelum masuk penjara.
"Makasih ya Ig, kamu udah jaga Keanu sampai sekarang. Bahkan, Igna itu lebih paham bajunya Keanu yang mana, sepatu yang mana. Ya Allah kamu (Keanu) itu bersyukur banget punya pak Igna," ujar Angelina Sondakh.
Berita Terkait
-
Kisahnya Selalu Dibandingkan Dengan Putri Candrawathi, Akhirnya Angelina Sondakh Berkomentar Tentang Perlakuan Kak Seto
-
Terungkap! Ternyata Ini Peran Kak Seto untuk Keanu saat Angelina Sondakh Dipenjara: Beda Waktu Beda Nasib
-
Angelina Sondakh Ungkap Kak Seto Dulu Perjuangkan Hak Anak-anaknya: Sayang Suaranya Tak Didengarkan
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026