Suara.com - Grup musik NTRL sudah boleh memakai nama Netral lagi. Cerita tersebut dibagikan salah satu personel NTRL, Coki saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta, Rabu (14/9/2022).
"Nggak apa-apa, sudah damai," ujar Coki.
Personel yang lain, Bagus, menambahkan bahwa Bimo sudah membolehkan memakai nama Netral lagi. Bimo adalah eks personel Netral.
"Nggak masalah sih. Si Bimo sudah nyerahin ke Netral. Kalau mau dipakai, silakan," ujar Bagus.
Permasalahan nama Netral sendiri sebenarnya sudah diselesaikan sejak lama. Bahkan kata Coki, mereka hanya butuh waktu satu minggu untuk menyelesaikan masalah nama band.
"Dari pertama juga sebenarnya cuma salah paham. Dari dulu, seminggu setelahnya juga sudah damai sebenarnya. Jadi pas rame-rame, seminggu setelahnya sudah damai," kata Coki.
Para personel NTRL sendiri lah yang akhirnya memilih untuk tidak lagi memakai nama Netral sebagai identitas band.
"Dari kaminya sendiri yang, ya sudah lah. Apa arti sebuah nama? Mau nanti kami pakai nama Sendok juga personelnya tetap kami kan," ujar sang drummer Eno seraya tertawa.
Hanya saja, para personel NTRL tetap memperbolehkan penggemar mereka untuk menyebut band dengan nama Netral.
Baca Juga: Saat Harimu Melelahkan, Dengarkan 10 Lagu Indie Indonesia Ini sebagai Teman!
"Jadi sebutannya boleh Netral boleh NTRL," ucap Bagus.
Sebagai pengingat, keluarnya Bimo dari Netral pada 2015 turut membuat band tersebut mengganti nama menjadi NTRL.
Menurut keterangan Bimo saat itu, Bagus dan kolega menolak membayar royalti untuk nama Netral yang ia daftarkan.
Berita Terkait
-
Loh Kok Tum Band: Ketika Para Raksasa Musik Turun Gunung untuk Senang-Senang dan Siap Lagu Perdana
-
Cerita Mengejutkan Bagus NTRL Soal Royalti Lagu Garuda di Dadaku
-
Mengenang Ricky Siahaan: Gitaris Seringai Berpulang, Band NTRL Ungkap Kenangan Indah
-
Beda Dari yang Lain, Eno NTRL Kritik Pertamax Oplosan Lewat Drum Cover Lagu Sukatani Bayar Bayar Bayar
-
Andre Taulany And Friends Beri Kejutan Spesial untuk Eno NTRL di Panggung AVOrestation 2024
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Drama Keluarga Beckham Berlanjut, Foto Brooklyn Tak Ada di Rangkuman Akhir Tahun David Beckham
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Apes! Ria Ricis dan Tim Alami Kejadian Tak Mengenakan saat Liburan di Dubai: Zonk dan Terburuk
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta