Suara.com - Penyanyi sekaligus aktor tampan Choi Siwon Super Junior akan kembali menyapa penggemarnya lewat drama baru yang tayang bulan depan. Bertajuk Love is for Suckers atau Icy Cold Romance, drama baru Siwon ini siap tayang pada 5 Oktober 2022 mendatang di ENA.
Drama komedi romantis yang akan tayang setiap hari Rabu dan Kamis ini juga akan dibintangi oleh Jo Soo Hyang, Park Yeon Woo, Im Ha Ryong, Yang Hee Kyung, Min Jin Woong, Noh Susanna, dan Lee Daehwi AB6IX.
Sudah penasaran bagaimana karakter dan potret Choi Siwon di Love is for Suckers? Tunggu apa lagi, langsung saja kepoin potret dan fakta soal perannya berikut ini!
1. Main Bareng Lee Da Hee
Lee Da Hee dan Choi Siwon siap bikin jantung pemirsa berdebar di Love is for Suckers. Drama ini menyoroti perasaan romantis yang berkembang antara dua teman baik yang tinggal di lingkungan yang sama selama 20 tahun terakhir dan bertemu sebagai produser dan anggota pemeran reality show kencan.
2. Bergenre Rom-com
Dalam rom-com anyar ini, Lee Da Hee memerankan Goo Yeo Reum, PD variety show di tahun ke-10 kariernya. Terlepas dari kerja kerasnya, semua program yang dipimpinnya tidak berhasil. Lalu Choi Siwon berperan sebagai Park Jae Hoon, sahabat dekatnya yang nantinya akan bergabung di acara barunya.
3. Bikin Penasaran
Park Jae Hoon tampak percaya diri dan tampan di potret satu ini. "Kamu bikin hatiku berdebar?!" bunyi tulisan di posternya yang mengisyaratkan perubahan dalam hubungannya dengan Goo Yeo Reum yang lebih dari sekedar teman. Emosi baru yang berkembang antara dua teman baik ini bikin penasaran.
Baca Juga: ENA Rilis Poster Drama Love Is For Suckers, Intip Karakternya
4. Perankan Ahli Bedah Plastik
Park Jae Hoon adalah ahli bedah plastik yang dianggap menganggur karena gajinya tidak tetap. Dia adalah orang yang sudah kehilangan minat pada pekerjaan dan cinta, serta hanya tertarik pada kencan biasa. Dia nantinya bergabung di Kingdom of Love, acara reality show baru Goo Yeo Reum.
5. Premis Menarik
Goo Yeo Reum memang bekerja keras untuk membuat Kingdom of Love sukses. Untuk membantu sahabatnya itu, Park Jae Hoon tampil sebagai anggota pemeran reguler. Saat bertemu sebagai PD dan anggota pemeran, perasaan romantis di antara mereka lalu muncul secara tak terduga.
6. Dijamin Seru
Park Jae Hoon memang telah kehilangan minat pada pekerjaan dan cinta, tidak seperti Goo Yeo Reum yang masih tertarik pada keduanya. Makanya mereka kerap bertengkar kalau sedang membahas soal topik cinta seperti saat nongkrong bareng di potret satu ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
-
Harga Emas Hari Ini: Antam Naik Lagi Jadi Rp 2.338.000, UBS di Pegadaian Cetak Rekor!
-
Puluhan Siswa SD di Agam Diduga Keracunan MBG, Sekda: Dapurnya Sama!
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
Terkini
-
Pesan Uya Kuya untuk Bapak-Bapak yang Copot WC saat Penjarahan: Semoga Bermanfaat
-
Pengacara Vadel Badjideh: Hakim Cuek atas Fakta LM Berhubungan dengan Beberapa Pria di Inggris
-
Usai Borong Rekor, tvN Hadiahi Seluruh Tim Bon Appetit Your Majesty Liburan ke Vietnam
-
Detik-Detik Sabrina Chairunnisa Pulang ke Rumah Deddy Corbuzier: Gue Mah Gak Dicari
-
Pengacara Vadel Badjideh Buka Fakta Sidang: Ide Aborsi Datang dari Anak Nikita Mirzani
-
5 Foto Kondisi Terbaru Rumah Uya Kuya Usai Dijarah, WC Sampai Dicopot!
-
Tak Peduli Garis Polisi, Seorang Ibu Ajak Anak Jarah Rumah Uya Kuya
-
Profil Ruby Chairani, Anggota DPR Diisukan Dekat dengan Verrell Bramasta 'Gantikan' Fuji
-
Pacari Gisel yang Lebih Dewasa, Cinta Brian Diduga Sindir Callista Arum: Capek Ngemong
-
Klarifikasi Reza Arap Soal Lula Lahfah Dicurigai Lagi Hamil