Suara.com - Catherine Wilson siap melepas status janda yang disandang selama sembilan tahun. Sang model bakal dinikahi Idham Mase, Anggota DPRD Sidrap, Sulawesi Selatan.
Pernikahan Catherine Wilson dan Idham Mase akan digelar di hotel mewah di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan pada Sabtu (1/10/2022). Jelang pernikahan model 41 tahun ini, sang manajer sempat membocorkan soal mahar.
Lantas benarkah mahar yang diberikan Idham Mase terbilang mewah? Mengingat calon suami Catherine Wilson juga merupakan seorang pengusaha di bidang kuliner.
"Enggak juga, biasa saja. Seperangkat alat salat sih pastinya," kata Rendy, manajer Catherine Wilson saat dihubungi awak media baru-baru ini.
Rendy mengatakan, mas kawin tersebut memang disesuaikan dengan konsep pernikahan Catherine Wilson dan Idham Mase yang intimate. "Acaranya kan untuk keluarga saja. Jadi enggak gimana-gimana," ujar Rendy.
Namun lebih detail, Rendy belum bisa membeberkan. Sebab ia mau pasangan Catherine Wilson dan Idham Mase lah yang memberikan pengumuman tersebut.
"Mas kawin (lainnya) aku belum bisa bocorkan," imbuh manajer Catherine Wilson ini.
Sebelum memutuskan menikah dengan Catherine Wilson, Idham Mase sempat melamar pedangdut Shinta Bachir. Momen itu terjadi pada Agustus 2018 dan berencana menikah akhir tahun.
Sayang, rencana pernikahan Shinta Bachir dan Idham Mase tidak terlaksana. Sang biduan mengatakan, calon suaminya itu cukup tempramental dan kerap berkata kasar.
"Semua orang punya hak marah. Tapi kita juga punya attitude, punya etika, marah juga harus tahu tempat," kata Shinta Bachir, saat ditemui di Jakarta, September 2018 lalu.
Berita Terkait
-
Shinta Bachir dari Layar Kaca ke Panggung Festival, Jelajahi Bakat Multitalenta yang Tak Terbatas
-
Sederet Artis Terseret Isu Jadi Selingkuhan Polisi, Terbaru Iris Wullur
-
Catherine Wilson dan Shanty Dipacari Artis yang Sama, Siapa?
-
Lisa Mariana Dapat Jatah Uang Kuliah, Intip Fasilitas Mewah Artis Diduga Simpanan Pejabat
-
Berbeda dari Vanessa Nabila, Shinta Bachir Malah Blak-blakan Jadi Wanita Simpanan Pejabat
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV