Suara.com - Song Ha Yoon dan Donghae dikonfirmasi akan membintangi drama Korea terbaru berjudul Oh! Young Shim. Drama tersebut bergenre komedi romantis yang dijamin bisa membuat penontonnya baper!
Tidak hanya Song Ha Yoon dan Donghae Super Junior, Lee Min Jae dan Jung Woo Yeon juga akan bergabung di drama baru ini. Untuk itu berikut ini fakta drma Oh! Young Shim yang bergenre komedi romantis dilansir dari Soompi dan berbagai sumber lainnya.
1. Cerita Oh! Young Shim
Oh! Young Shim merupakan drama komedi romantis yang menceritakan kisah reuni antara Oh Young Shim dan Wang Kyung Tae. Manis dan pahitnya hidup saat memasuki usia 30-an juga menjadi sorotan drama ini.
Drama ini akan mengandung unsur modern dan retro untuk menciptakan suasana hangat dan menyenangkan dari animasi aslinya. Drama Oh! Young Shim akan dipimpin oleh sutradara Oh Hwan Min dan Kim Kyung Eun dari Misty, Moments of 18, My Country, Navillera, dan The Road: The Tragedy of One.
Sementara itu, penulis Jeon Seon Young dari film Golden Slumber, A Deadbeat's Meal, dan lainnya akan bertanggung jawab atas naskahnya. Song Ha Yoon, Donghae Super Junior, Lee Min Jae dan Jung Woo Yeon akan memegang peran penting di Oh! Young Shim.
2. Karakter Song Ha Yoon
Song Ha Yoon akan berperan sebagai Oh Young Shim, wanita berusia 30-an yang bekerja sebagai sutradara produksi atau PD di departemen hiburan selama kurang lebih delapan tahun.
Di tengah kariernya yang mengalami krisis, dia diberi kesempatan untuk memproduksi variety show romantis. Oh Young Shim terkejut begitu mengetahui bahwa CEO dari sebuah startup terkenal yang menjadi tamu di acaranya adalah Wang Kyung Tae, pria yang dulu naksir dirinya.
Baca Juga: Jadi Jerry di Big Mouth, Ini Rekomendasi 4 Drama Lain dari Kwak Dong-yeon
Song Ha Yoon sudah banyak membintangi drama romantis populer. Ini akan menjadi drama barunya setelah Fight for My Way tahun 2017, Devilish Charm tahun 2018 dan Please Don't Date Him tahun 2020-2021 lalu.
3. Karakter Donghae Super Junior
Donghae Super Junior akan memerankan Wang Kyung Tae atau Mark Wang, CEO perusahaan startup populer Kingvely. An
ak kecil cengeng yang naksir Oh Young Shim kini muncul sebagai Mark Wang, pendiri startup terkenal 20 tahun kemudian. Wang Kyung Tae telah berubah menjadi pria perfeksionis dingin.
Dia tidak sengaja bersatu kembali dengan cinta pertamanya bernama Oh Young Shim dan mengingat kenangan yang menyakitkan di masa kecilnya. Donghae sebelumnya pernah membintangi drama It's Okay Daddy's Girl, Glamorous Challenge, Panda and Hedgehog, dan Quiz from God 4.
4. Karakter Lee Min Jae dan Jung Woo Yeon
Lee Min Jae akan berperan sebagai Lee Chae Dong, rekan junior Oh Young Shim di departemen variety show yang sama dan selalu berada di sisinya. Tahun 2022 ini, Lee Min Jae bergabung di drama Love All Play, Hunted, The Golden Spoon dan Cheer Up.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Eks Karyawan Ashanty Resmi Ditahan Sebagai Tersangka Penggelapan dan Pemalsuan Data
-
Tak Langsung Jawab saat Kalina Oktarani Tanya 'Mamanya Siapa?', Azka Corbuzier Tuai Pro Kontra
-
Alasan Sebenarnya Ammar Zoni Ngotot Sidang Tatap Muka, Singgung Kandang Harimau
-
Viral Cuitan Tahun 2017 Ramalkan Hamish Daud Bakal Selingkuhi Raisa
-
Julia Prastini Akhirnya Akui Perselingkuhan: Saya Tidak Mengelak dan Mencari Alasan
-
Video Promosi Film Abadi Nan Jaya Viral, Muncul Sosok Mirip Edi Sound Horeg yang Bikin Salfok
-
Rumah Tangga Ambyar, Raisa dan Hamish Daud Janji Tetap Kompak Jadi Co-Parents Demi Zalina
-
Bukan Lomba Mirip-miripan, Luna Maya Bongkar Misi Mulia di Balik Bintangi Film Suzzanna
-
Sentil Warganet, Denada: Kami Publik Figur Halal Dikritik, Bukan untuk Dihina!
-
Raisa dan Hamish Daud Umumkan Perpisahan: Lirik Lagu "Usai di Sini" Jadi Kenyataan?