Suara.com - Rumah Wanda Hamidah hendak digusur Pemerintah Kota Jakarta Pusat. Alasannya karena bangunan itu dianggap berdiri di tanah milik orang lain, Japto S. Soerjasoemarno yang merupakan Ketua Umum Pemuda Pancasila.
Wanda Hamidah yang merasa bahwa itu adalah rumah milik keluarga, berusaha mempertahankan. Walaupun sejumlah Satpol PP hingga aparat berusaha untuk menggusur.
"Dilakukan pengosongan secara paksa tanpa pengadilan. Kami merasa disewenang-wenangkan," kata Wanda Hamidah ditemui di rumahnya kawasan Cikini, Jakarta Pusat pada Kamis (13/10/2022).
Karena berusaha bertahan, terjadi keributan antara pihak Wanda Hamidah dan aparat. Mereka para penghuni tidak terima jika harus digusur tanpa kejelasan.
"Kalau teman-teman lihat, betapa chaos-nya penggusuran tersebut. Saya jatuh tertumpuk-tumpuk badan orang," tutur model 44 tahun tersebut.
Bukan hanya Wanda Hamidah, anak dari pamannya pun menjadi korban. "Dia mau visum karena kakinya terinjak-injak," jelas sang artis.
Bagi Wanda Hamidah penggusuran tersebut sangat tidak manusiawi dan dianggap zalim. Padahal menurutnya, mereka sudah memiliki dasar hukum atas kepemilikan bangunan.
"Kami punya alas hukum. Bagaimana warga DKI Jakarta yang nggak mempunyai alas hukum?" ujar Wanda Hamidah.
Kasus penggusuran bukan hanya terjadi di rumah Wanda Hamidah. Tetapi empat lainnya yang menjadi target untuk dikosongkan.
Baca Juga: Lesti Kejora Rujuk dengan Rizky Billar, Wanda Hamidah Terusir dari Rumah
Dalam surat yang disampaikan Walikota Jakarta Pusat, ada hak yang dimiliki orang lain atas bangunan-bangunan tersebut.
Berita Terkait
-
Hari Pahlawan Dinilai Hampa, Wanda Hamidah Suarakan Keprihatinan
-
35 Hari Terpisah, Wanda Hamidah Disambut Tangis Lelah Putra Sulung dan Pertanyaan Menusuk Hati
-
5 Fakta Terbaru Wanda Hamidah Kawal Bantuan ke Gaza: Dari 'Penculikan' Hingga Desakan TNI Bantu!
-
Wanda Hamidah dari Sisilia: Tekan Pemerintah Indonesia Kawal Misi Kemanusiaan ke Palestina
-
Kapal Aktivis Pengangkut Bantuan Diadang Pasukan Israel, Wanda Hamidah: Ini Tindakan Ilegal
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Manohara Umumkan Putus dari Kristian Hansen, Ungkap Adanya Orang Ketiga
-
Ustaz Felix Siauw Ungkap Kekecewaan ke Pandji Pragiwaksono Gara-gara Bahas Tambang
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?