Suara.com - Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie berkunjung ke podcast Deddy Corbuzier untuk buka-bukaan soal kasus narkoba yang pernah menjerat mereka. Deddy bertanya pada Ardi apa yang membuatnya rela ditangkap bersama sang istri, padahal ada opsi lain.
Sebagaimana diketahui, Nia Ramadhani terciduk narkoba pada Juli 2021. Ardi Bakrie yang saat itu mendatangi Nia ke kantor polisi ikut ditangkap setelah hasil tes narkobanya positif.
Ardi Bakrie bisa saja lolos dari kasus narkoba jika memilih tidak datang menghampiri sang istri. Namun putra bungsu Aburizal Bakrie itu rela mengambil risiko yang besar demi menemani Nia Ramadhani.
"Tahu dong (risikonya). Siap enggak siap lah Om Ded, siap untuk nemenin Nia," kata Ardi Bakri, di podcast Close The Door yang diunggah Selasa (22/11/2022).
Deddy Corbuzier tidak sepenuhnya percaya Ardi Bakrie rela kehilangan reputasinya hanya demi menemani sang istri.
"Beneran, beneran. Kalau enggak, apalagi? Serius, aku mikir ini ntar nangkepnya gimana, akan ditangkap bagaimana, tapi memang dari awal aku datang, memang mikir, 'ok gue harus bareng-bareng sama dia, enggak akan ninggalin'," ujar Ardi Bakrie.
"Kenapa enggak, sorry ya," sahut suami Sabrina Chairunnisa itu masih tidak yakin dengan jawaban Ardi Bakrie.
Melihat suaminya terus dicecar opsi lain oleh Deddy Corbuzier, Nia Ramadhani langsung pasang badan.
"Kenapa sih lo mau ubah-ubah pikirannya dia? Kenapa lo enggak setuju aja sih? Gimana sih?" sela Nia dengan nada suara ngegas.
"Setuju! Nanti gue di-cancel lagi sama netizen, bocil-bocil," jawab Deddy Corbuzier.
Sambil tertawa, Nia Ramadhani terus "menyerang" Deddy Corbuzier dengan menjelaskan bahwa semuanya sudah ada dalam perjanjian nikah mereka.
"Karena pada saat menikah itu dia sudah berjanji untuk bertanggung jawab akan aku. Kita akan menjalani semua berdua. Kenapa lo harus kasih alternatif-alternatif lain yang berbeda dengan perjanjian pernikahan awal?" kata Nia.
"Di pernikahan Anda tidak ada perjanjian nyabu bareng. Kesal gue lama-lama, dipojokin gue," ujar Deddy dengan nada suara tak kalah ngegas.
Menurut Nia Ramadhani, perjanjian nikahnya juga termasuk susah senang ditanggung bersama. Ardi Bakrie sendiri bersikukuh bahwa dia harus berada di sisi istrinya, meskipun ada opsi lain yakni membantu tanpa tertangkap.
"Tapi yang nemenin dia di sebelahnya siapa Om Ded kalau misalkan begitu? Kebenaran kan kalau kayak gitu dia pasti takut banget," kata Ardi Bakrie.
Berita Terkait
- 
            
              Kesal Dituding Lecehkan Perempuan karena Tanya Keperawanan, Deddy Corbuzier: Gue Diancam Mati Mafia, Kalian ke Mana?
 - 
            
              Rumah Tangga Ayu Dewi dan Regi Datau Dihantam Isu Selingkuh, Nia Ramadhani sampai Turun Tangan Kasih Pesan Bijak
 - 
            
              Nia Ramadhani Goda Ayu Dewi yang Makin Bahagia: Buah dari Kesabaran
 - 
            
              Dikabarkan Gugat Cerai Ardi Bakrie, Nia Ramadhani Sampai Ditelepon Orang Pengadilan
 - 
            
              Ayu Dewi Pamer Main Tenis Bareng Geng Sultan, Warganet: Begini Saingannya Denise Cadel?
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Ustaz Derry Sulaiman Sering Mengislamkan Orang di Mal
 - 
            
              Akui Capek Syuting Film, Apa yang Bikin Desta Terima Tawaran Jadi Dono di Film Warkop DKI Reborn?
 - 
            
              Setelah Tawarkan Raisa Jadi Aspri, Hotman Paris Kini Cari Nomor Telepon Sabrina Alatas
 - 
            
              Temannya Pasang Badan, Sebut Sabrina Alatas Syok Difitnah Selingkuhan Hamish Daud
 - 
            
              Andien Ungkap Pernah Dibully Artis Senior Sampai Nangis Saat Live di TV
 - 
            
              Usai Melahirkan, Amanda Manopo Ingin Operasi Plastik di Bagian Ini
 - 
            
              Trauma Nikah Singkat, Salmafina Sunan Punya Aturan Ketat Buat Calon Suami: Harus Mau ke Psikolog
 - 
            
              Clara Shinta dan Suami Nyaris Cerai Gara-Gara Drama China, Revand Narya: Itu Adiktif Banget Sih
 - 
            
              Kondisi Terakhirnya Mengkhawatirkan, Britney Spears Hapus Akun Instagram
 - 
            
              Kalina Oktarani Takut Bahas Perceraian Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa