Suara.com - Ibu Dewi Perssik, Sri Muna memberikan teguran keras ke emak-emak nyinyir bernama Winarsih yang menghina putrinya.
"Saya bangga punya anak ini ya. Semua orang yang punya anak itu bangga kepada anaknya," ujar Sri Muna kepada Winarsih di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Selasa (29/11/2022).
Sri Muna tegas meminta Winarsih untuk tidak mengulang kebiasaan nyinyir usai bermasalah dengan Dewi Perssik.
"Tidak boleh kamu menghina anak orang lagi ya," ujar Sri Muna.
Sri Muna sendiri sudah memaafkan perbuatan Winarsih ke Dewi Perssik karena tak tega. Ia meminta yang bersangkutan memohon ampun pada Allah atas fitnah terhadap sang pedangdut.
"Yang penting hatinya kamu bersih kepada Allah, sehingga kamu nggak fitnah orang lagi," kata Sri Muna.
Namun untuk urusan damai dengan Winarsih, Sri Muna mengaku butuh waktu untuk berpikir ulang.
"Masih dipertimbangkan, soalnya saya sakit. Coba sampeyan kalau punya putra putri digituin orang gimana? Padahal nggak kenal siapa," kata Sri Muna.
Sri Muna butuh petunjuk Allah untuk mencari jalan terbaik dalam perseteruan Dewi Perssik dengan Winarsih.
Baca Juga: Ibunda Dewi Perssik Murka, Bentak Winarsih Saat Minta Maaf sambil Bersujud
"Nanti saya pertimbangkan dulu. Kan saya istigfar dulu, mau salat dulu. Nanti lihat gimana setelah kepala dingin," ucap Sri Muna.
Sebelumnya diberitakan, emak-emak nyinyir yang menghina Dewi Perssik dan ibunda sang artis bertemu di Mapolres Metro Jakarta Selatan.
Di depan ibunda Dewi Perssik, perempuan bernama Winarsih minta maaf hingga bersujud agar diampuni dan proses hukum selesai.
Sebagaimana diketahui, Dewi Perssik terlibat perseteruan dengan fans Lesti Kejora dan Rizky Billar. Ia dihujat habis gara-gara mengkritik keputusan pelantun Sekali Seumur Hidup berdamai dengan sang suami.
Sedang menurut versi Dewi Perssik, dia hanya membahas seputar masalah KDRT dan tidak menyinggung Lesti Kejora maupun Rizky Billar. Sehingga ia melaporkan beberapa warganet yang melontarkan kata-kata tidak pantas termasuk Winarsih pada 31 Oktober 2022.
Dewi Perssik sempat dijadwalkan bertemu Winarsih untuk mediasi lagi di Mapolres Metro Jakarta Selatan pada 9 dan 11 November 2022. Namun di hari itu, sang pedangdut berhalangan hadir dengan alasan sakit.
Berita Terkait
-
Ibunda Dewi Perssik Murka, Bentak Winarsih Saat Minta Maaf sambil Bersujud
-
Penghina Dewi Perssik Ditetapkan Jadi Tersangka tapi Tidak Ditahan, Begini Penjelasan Kepolisian
-
Haters Dewi Perssik Menangis, Sembari Mencium Tangan Minta Maaf dan Ngaku Salah
-
Bersujud Meminta Ampun, Winarsih Malah Dibentak Ibu Dewi Perssik
-
Emak-Emak Penghina Dewi Perssik Minta Maaf Sambil Bersujud, Malah Kena Semprot: Ayo Berdiri, Gak Usah Begitu!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Ricky Harun Digosipkan Karaoke Bareng LC, Begini Komentar Sang Ibunda
-
Michael Guang Liang Kembali ke Jakarta, Siap Gelar Konser Lonely Planet 3.0 di PIK 2
-
Lagi Diserang Gegara Buku Broken Strings Aurelie Moeremans, Nikita Willy Tulis Pesan Menyentuh Ini
-
Pernah Pacaran, Reaksi Marcello Tahitoe Soal Buku Broken Strings Aurelie Moeremans: Luar Biasa
-
Jerome Kurnia Sukses Bikin Penonton Naik Darah Lewat Peran Pilot Toxic di Film Penerbangan Terakhir
-
Sosok Herfiza Novianti, Istri Ricky Harun yang Disorot usai Video Karaoke LC Viral
-
Slank dan Bos HS Serahkan Donasi Rp500 Juta, Vespa Kaka Terjual di Angka Rp110 Juta
-
Kondisi Ekonominya Sedang Tidak Baik, Ahmad Dhani Sebut Tak Ada Ngunduh Mantu di Pernikahan El Rumi
-
Wardatina Mawa Tampil Kompak Bareng Celine Evangelista dan Shandy Purnamasari, Sindir Inara Rusli?
-
Puji Pandji Pragiwaksono Lucu, Gibran Rakabuming Raka Sebut Ada yang Lebih Parah dari Mens Rea