Suara.com - Lina Mukherjee blak-blakan mengenai pendapatannya dari Facebook. Sambil nangis, selebrgam Bollywood ini mengaku mendapat total Rp50 juta untuk Januari 2023 ini!
Sebagai seorang selebgram yang cukup terkenal, Lina Mukherjee mengaku sering mendapat endorse dengan bayaran Rp20-30 juta. Namun pendapatan Rp50 juta dari Facebook tetap saja dianggap spesial oleh Lina.
"Ya Allah kamu tahu enggak gaes, aku enggak bohong, aku di-endorse orang ada yang Rp30 juta Rp20 juta, ya Allahmadulillah, baru besok dibayar," kata Lina Mukherjee di Instagram, Kamis (12/1/2023).
Lina Mukherjee kemudian mengungkap surat dari Facebook yang berisi informasi bayaran yang ia terima. Lina mengaku, dalam sebulan ia mendapatkan dua kali bayaran dari Facebook.
"Terus aku buka Facebook. Kalau Facebook itu dua kali ya gajinya dalam satu bulan. Ini gaji pertama kurang lebih Rp900 ribuan. Aku tahu ini kalau yang pertama paling dapat Rp1 jutaan. Enggak kaget, itu 9 Januari," ujar Lina Mukherjee.
"Terus dapat lagi di tanggal 12 totalnya sebesar yang dibawah US$2719. Oh My Godd, ini kurang lebih hampir Rp40 juta karena dikali Rp15.300. Jadi total gaji kalau diakumulasi dengan semuanya ya hampir Rp50 juta," tutur Lina Mukherjee sambil nangis bahagia.
Lina Mukherjee tentu sangat gembila dan bersyukur dengan rezeki yang ia dapatkan. Bahkan ia tak menyangka, segala konten yang dibuatnya bisa dinikmati banyak orang hingga memberikan banyak uang untuknya.
"Ya Allah ocehan aku mahal banget sampai dibeli netizen. Makanya aku kalau kasih HP enggak seberapa, karena ini kan ditonton semua konten aku. Kalian nonton aku tuh bikin aku kaya. Aku enggak berhenti nangis ya Allah," imbuh Lina Mukherjee.
Meski begitu, apa yang didapatkan Lina Mukherjee sekarang bukan tanpa perjuangan. Di awal-awal, Lina bahkan mengaku merasakan sakit hati karena kerap mendapat ocehan negatif dari waranget. Bahkan orang-orang yang dekat dengannya pun menjauhi. Namun kini, Lina sudah bisa menikmati hasilnya.
"Mungkin orang bilang aku lebay, tapi untuk dapat ini aku harus depresi dulu, ditinggal kakek-kakek (mantan pacar), sampai dihujat netizen. Sekarang itu aku kayak menikmati, asal sabar. Rp50 juta sebulan cuma ngoceh-ngoceh," ucap Lina Mukherjee.
Seperti diketahui, Lina Mukerji merupakan salah satu selebgram yang memiliki banyak haters. Kebanyakan, Lina mendapat nyinyiran dari haters karena penampilannya.
Lina Mukherjee memang dikenal senang mengenakan pakain terbuka yang mengumbar bagian dadanya. Meski kerap mendapat komentar pedas mengenai hal itu, pemiliki nama asli Lina Lutfia ini seakan tak peduli. Ia tetap dengan penampilannya dan pakaian yang ia sukai.
Sikap itu dipilih Lina Mukherjee bukan ia tutup kuping dengan segala ocehan haters dan seluruh warganet. Justru Lina sadar kalau komentar-komentar pedas dari haters membuatnya terkenal dan mendapatkan banyak uang.
Hal itu telah ia buktikan dengan banyaknya produk yang mengendorse dirinya. Yang terbaru tentu saja, pendapatannya dari Facebook yang mencapai Rp50 juta.
Tag
Berita Terkait
-
Gak Nyangka, Lina Mukherjee Ternyata Selalu Kasih 'Jatah' Bodyguard Biar Bisa Foto Bareng Artis Bollywood
-
Pakai Baju dengan Belahan Dada Terbuka, Amand Manopo Disebut Mirip Lina Mukherjee
-
Ketemu Ahmad Dhani, Lina Mukherjee 'Melabrak' Kenapa Akunnya Diblokir: Padahal Cuman Komentar Biasa
-
Sule-Nathalie Holscher Resmi Cerai, Gus Samsudin Salah Sebut Surat Alquran
-
Umbar Kemesraan dengan Saipul Jamil, Aurat Lina Mukherjee Bikin Warganet Istighfar
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Kolaborasi Nasida Ria dan Mother Bank di Synchronize Fest Bawa Pesan Solidaritas
-
Totalitas Tanpa Batas, Aksi Olla Ramlan Joget Dangdut Bareng Geng Cendol Jadi Sorotan
-
Unggahan Syifa Hadju Ini Jadi Kode Keras Sebelum Dilamar El Rumi: Bersulang Untuk Selamanya!
-
Potret Rumah Mewah dan Masjid Megah Ratu Dangdut Itje Trisnawati yang Terbengkalai
-
Dokter Detektif Tanggapi Keluhan Nikita Mirzani Soal BPOM Tak Datang ke Sidangnya
-
Richard Lee ke Hasan Nasbi: Enak Nggak Pak Jadi Komisaris BUMN?
-
Doktif Harap Jaksa Tuntut Nikita Mirzani Sewajarnya, Singgung Isu Pengkondisian dari Kubu Lawan
-
Ameena Kecanduan Permen Sampai Sering Tantrum, Atta Halilintar Turun Tangan Tegur Mertua!
-
Taqy Malik Sebut Pengadilan Minta Masjid Dikosongkan Buntut Sengketa: Saya Sampai Jual Alphard!
-
Sengaja Tak Ikut Salat Demi Tanda Tangan, Yai Mim Malah Disodori Surat Pengusiran oleh Ketua RT