Suara.com - Fritz Hutapea, anak Hotman Paris Hutapea mengumumkan segera melamar kekasihnya, Chen Geovani. Acara ini akan diadakan di Bali pada Juli 2023.
Mengenai konsep, Fritz Hutapea mengikuti kemauan calon istrinya, Chen Geovani. Termasuk sang ayah, Hotman Paris Hutapea yang tidak ikut campur mengurus persiapan lamaran anaknya.
"(prosesi) Tradisi Cina. Kalau bapak ikut aja, terserah pihak ceweknya. Kan pihak cowok tinggal bawa seserahan," kata Fritz Hutapea saat dihubungi awak media pada Jumat (3/2/2023).
Tak hanya soal prosesi lamaran, Fritz Hutapea juga menyerahkan tanggal untuk acara tersebut kepada Chen Geovani.
"Kita ikutin keluarga Vani aja. Kalau tradisi Cina itu, biasanya untuk tanggal dan bulan ada hitungannya," jelas Fritz Hutapea.
Dua bulan setelah lamaran, Fritz Hutapea dan Chen Geovani akan menggelar pemberkatan pernikahan dan resepsi.
"Pemberkatan, lalu acara adat di Jakarta. Habis itu resepsi dari pihak perempuan di Bali," papar lelaki 26 tahun ini.
Dengan adanya pengumuman ini, Hotman Paris bakal memiliki menantu seorang pengusaha.
Ditilik dari profilnya, Chen Geovani merupakan pengusaha di bidang kuliner. Ia mulai menjadi koki pastry pada 2015 dan kini memiliki toko yang menawarkan desert.
Baca Juga: Beberkan Tipe Idealnya, Frank Hutapea Anak Hotman Paris Dijodohkan dengan Cinta Laura
Berita Terkait
-
Beberkan Tipe Idealnya, Frank Hutapea Anak Hotman Paris Dijodohkan dengan Cinta Laura
-
Fitting Jas Penganting, Fritz Hutapea Bocorkan Konsep Pernikahan
-
Intip 6 Potret Istri dan Anak Hotman Paris Nonton Piala Dunia di Qatar, Wajahnya Full Senyum
-
Hotman Paris Sesumbar Bikin Terobosan di Pernikahan Fritz Hutapea dan Chen Giovani, Kok Belum Gerak?
-
8 Pesona Felicia Hutapea Anak Hotman Paris yang Jadi Pengacara di Inggris, Pernah Viral Tegur Luna Maya
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar
-
CJ7: Surat Cinta Stephen Chow untuk Perjuangan Seorang Ayah, Malam Ini di Trans TV
-
Film 5 CM Kembali dengan Sekuel Revolusi Hati, Bukan Lagi Soal Pendakian Gunung
-
Setahun Bebas dari Penjara, Mantan Sopir Vanessa Angel Tubagus Joddy Lamar Kekasih
-
Denny Sumargo Respons Isu Pelukan dengan Ani-ani di Bali
-
Masih Sayang, Erika Carlina Minta Netizen Jangan Sentil DJ Bravy Terus
-
Putri Tommy Lee Jones Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel pada Malam Tahun Baru
-
Andhara Early Umumkan Perceraian dengan Bugi Ramadhana, setelah 14 Tahun Berumah Tangga