Suara.com - Pedangdut Poppy Capella mendadak menuai sorotan. Pasalnya, dia kini gencar diberitakan sebagai pemilik baru lisensi Miss Universe Indonesia.
Hal ini diungkap oleh Direktur PT Capella Swastika Karya, Safa Attamimi dalam jumpa pers belum lama ini.
Dia menyebut bahwa lisensi Miss Universe Indonesia sudah berpindah tangan dari Yayasan Puteri Indonesia ke PT Capella Swastika Karya.
"Seperti sudah diumumkan Oktober lalu, bahwa Miss Universe Organization menjadi milik JKN Global Group," ungkap Safa.
"Kami dari PT Capella Swastika Karya diberi tanggung jawab untuk memegang lisensi Miss Universe di Indonesia mulai dari 2023," sambungnya lagi.
Sayangnya, dia menyebut Poppy Capella berhalangan hadir untuk memberikan keterangannya terkait ini. Safa menyebut, Poppy Capella sedang berjumpa dengan CEO JKN Jakkapong di Bangkok Thailand.
Meskipun begitu, Poppy Capella sempat membuat postingan di akun Instagram pribadinya. Dia mengaku bangga bisa memegang lisensi Miss Universe Indonesia.
"Bangga padamu timku! Mari kita buat sejarah bersama, ini hanyalah awal dari perjalanan panjang dan sukses. PT. Capella Swastika Karya sebagai pemegang lisensi Indonesia," tulis Poppy Capella berbahasa Inggris.
"Kami akan memberikan dukungan penuh untuk memastikan dan membawa Indonesia ke level selanjutnya," imbuhnya.
Baca Juga: Tampil Memukau di Miss Universe 2023, Putri Indonesia 2022 Laksmi DeNeefe Suardana Tuai Pujian
Seperti diketahui, Poppy Capella dikenal sebagai penyanyi dangdut sekaligus keponakan Inul Daratista. Lagunya yang sempat menjadi sorotan adalah Tatitut.
Berita Terkait
-
Lisensi Miss Universe Direbut, Yayasan Puteri Indonesia Keluhkan Transparansi Proses BIdding
-
Pakai Botol Bekas, Begini Proses R'Bonney Gabriel Buat Jubah Bikini yang Dipakai Saat Malam Final Miss Universe 2023
-
9 Potret Laksmi De Neefe di Panggung Miss Universe 2022, Kenalkan Kapal Pinisi dari Busana yang Dikenakan
-
Profil dan Biodata Lengkap R'Bonney Gabriel, Miss Universe 2022 dari AS yang Punya Darah Filipina
-
5 Fakta Miss Universe 2023 dari Amerika Serikat, Desainer Baju Ramah Lingkungan yang Hobi Main Hulahoop
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Drama Keluarga Belum Berakhir, Ratu Sofya Minta Adik Jangan Bikin Suasana Makin Panas
-
Ikuti Jejak Al Ghazali, El Rumi dan Syifa Hadju Bikin Kanal YouTube Jelang Nikah
-
Jonathan Frizzy Isyaratkan Lamar Ririn Dwi Ariyanti Usai Bebas Penjara
-
Denny Sumargo Tolak Undang Roby Tremonti, Dipuji Keren oleh Aurelie Moeremans
-
Penjelasan 4 Teaser Avengers: Doomsday, Petunjuk Awal Perang Terbesar di MCU
-
6 Film Terbaru Jerome Kurnia, Penerbangan Terakhir Lagi Tayang di Bioskop
-
Benarkah Skrip Stranger Things 5 Pakai ChatGPT?
-
Eksistensi Arif Brata: Antara Akting, Jati Diri Komika, dan Pandangan Materi 'Pinggir Jurang'
-
Sinopsis Siren's Kiss, Park Min Young Terjerat Kasus Penipuan Asuransi Berujung Maut
-
7 Panduan Lengkap War Tiket BTS Jakarta 2026, Dari Presale hingga Hari-H