Suara.com - Putusnya Thariq Halilintar dan Fujianti Utami alias Fuji membuat publik bertanya-tanya penyebab keduanya memilih menyudahi hubungan asmara.
Beredar kabar, hal itu dipicu adanya orang ketiga. Terkait ini, Marissya Icha selaku orang yang cukup dekat dengan keduanya membantah dengan tegas.
"Tapi di sini aku tegaskan tidak ada orang ketiga," ucap Marissya Icha di akun YouTube Seleb Oncam News yang diunggah pada Sabtu (18/2/2023).
Dia menerangkan keputusan berpisah diambil atas kesepakatan bersama.
"Jadi nggak boleh berpikir, atau membuat cerita yang aneh-aneh. Tidak ada sesuatu kejadian yang bikin salah satu sakit. Intinya ada keputusan bersama," sambungnya lagi.
Meski sudah putus, Marissya Icha menyebut Thariq Halilintar dan Fuji masih menjalin hubungan baik.
"Mereka masih baik-baik saja, Fuji sama Thariq masih kayak dulu. Doain saja semuanya," bebernya.
Kendati menyayangkan Fuji dan Thariq Putus, sahabat Vanessa Angel ini cukup memaklumi. Dia merasa wajar apabila dalam hubungan ada momen pasangan merasa lelah satu sama lain.
Marissya Icha cuma meminta doa terbaik buat keduanya.
"Sangat disayangkan, cuma menurut aku memang suatu hubungan pasti ada klimaksnya, kayak sama-sama capek," terang Marissya Icha.
"Jadi kita doain semoga setelah ini bisa baik-baik lagi," tandasnya.
Berita Terkait
-
Biasa Mesra-mesraan, Begini Suasana Thariq Halilintar dan Fuji Bertemu Lagi Usai Putus, Kini Jadi Canggung?
-
Isu Fuji dan Thariq Halilintar Cuma Pacaran Settingan, Ini Kata Frans Faisal
-
Fuji dan Thariq Putus, Instagram Geni Faruk Digeruduk: Pasti Sekarang Full Senyum
-
Pasrah Fuji dan Thariq Halilintar Putus, Frans Faisal: Kecuali Adikku Dikasari, Baru Turun Tangan
-
Thariq Halilintar dan Fuji Putus Gegara Gen Halilintar? Begini Kata Haji Faisal
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Pengacara Ruben Onsu Curiga soal Koar-Koar Sarwendah: Ingin Bikin Klien Kami Terlihat Miskin
-
Kronologi Panas Perebutan Takhta Keraton Solo 2025, Siapa Raja Sebenarnya?
-
Bantah Ruben Onsu Nunggak Cicilan, Pengacara: Uang Bulanan Sarwendah Rp200 Juta Tak Pernah Telat
-
2 Tahun Disimpan Rapat, Ini Perjalanan Cinta Boiyen dengan Suami yang Dosen
-
Desta Akui Takut Tenggelam dalam Imitasi, Ini Tantangan Terberatnya Jadi Dono
-
Azizah Salsha Akhirnya Buka-bukaan Soal Perceraian dengan Pratama Arhan
-
Sinopsis Men in Black II: Misi Agen J dan K Hadapi Alien Seksi, Malam Ini di Trans TV
-
Kini Bahagia Bersuamikan Rully, Boiyen Punya Cerita Pahit soal Asmara: Pernah Ditinggal Kawin
-
Review The Running Man, Ketika Reality Show Jadi Ajang Bertahan Hidup
-
Bikin Geleng-Geleng Kepala, Andre Taulany Beri Kado Nakal untuk Malam Pertama Boiyen