Suara.com - Sebelum Padi Reborn, penonton disuguhkan dengan penampilan Nassar di Life Fest 2023 hari ke-2. Sang pedangdut mengawali performa dengan lagu Gejolak Asmara.
Selain lagu Gejolak Asmara, Nassar juga membawakan lagu hits milik musisi lain seperti lagu Kereta Malam serta Geboy Mujaer yang dipopulerkan oleh Ayu Ting Ting.
Meski hujan terus mengguyur, tak mengurungkan hati penonton bernyanyi dan berjoget bersama Nassar.
Penampilan Nassar semakin membius penonton saat menyanyikan lagu hits andalannya Seperti Mati Lampu di tengah hujan. Pakaian Nassar yang basah kuyup tidak membuatnya berhenti menghibur penonton yang datang.
Dalam kesempatan tersebut, Nassar juga menyampaikan terima kasih kepada penonton yang sudah hadir. Ia pun mendoakan para penonton yang rela hujan-hujanan demi menonton penampilannya di Life Fest 2023.
"Terima kasih yang sudah hujan-hujanan. Semoga yang membeli tiket, dan kalian yang hujan-hujanan panjang umur sehat selalu dan diberikan rezeki yang berlimpah," ucap Nassar dari atas panggung.
Sebelum Nassar, penyanyi Isyana Sarasvati juga tampil membawakan beberapa yang lagu hitsnya. Lalu di sore hari, penonton disuguhkan dengan penampilan Fourtwnty hingga The Changcuters.
Untuk diketahui, Life Fest 2023 digelar dua hari yakni 25 Februari hingga 26 Februari 2023 di Parkir Timur Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta.
Di hari pertama, penonton disuguhkan dengan aksi panggung The Adams, The Club Dangdut Racun, JKT48, Tipe-X dan Gigi Band.
Baca Juga: Diiringi Hujan Deras, Padi Reborn Sukses Tutup Life Fest 2023
Berita Terkait
-
Diiringi Hujan Deras, Padi Reborn Sukses Tutup Life Fest 2023
-
Tampil Energik di Life Fest 2023, Band GIGI Beri Pesan Jelang Pilpres 2024
-
JKT48 Goncang Panggung Life Fest 2023
-
Link Live Streaming Damac FC vs Al Nassr Liga Arab di TV Online iNews, Cristiano Ronaldo Siap Menangkan Pertandingan?
-
CEK FAKTA: Benarkah Muzdalifah Mantan Istri Nassar Meninggal saat Tunaikan Ibadah Haji?
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Apes! Ria Ricis dan Tim Alami Kejadian Tak Mengenakan saat Liburan di Dubai: Zonk dan Terburuk
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta
-
Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret