Suara.com - Rizky Nazar kembali ke panggung drama layar kaca setelah tiga tahun absen. Ia bakal tampil di sinetron ramadan berjudul Bidadari Surgamu.
"Kenapa balik lagi, karena butuh suasana dan hype-nya. Sudah lama tidak merasakan itu," ujar Rizky Nazar dalam jumpa pers program Ramadan SCTV di SCTV Tower di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (2/3/2023).
Dalam sinetron Bidadari Surgamu, Rizky Nazar memainkan karakter mahasiswa kaya bernama Denis. "Denis ini cukup dewasa ya, karena sering mengerjakan pekerjaan ayahnya. Dia anak yang baik," kata Rizky Nazar soal karakternya di sinetron terbaru.
Hidup Rizky Nazar sebagai Denis awalnya berjalan seperti mahasiswa pada umumnya. Namun semua berubah saat ia mengalami insiden dan terpaksa menikahi gadis bernama Sakinah yang diperankan Salshabilla Adriani.
"Padahal Denis ini sebenarnya punya pacar, namanya Flora. Cuma karena sebuah insiden, Denis harus menjalani kehidupan di luar ekspektasinya, yaitu menikah dengan sebuah keterpaksaan," imbuh Rizky Nazar.
Bukan perkara sulit bagi Rizky Nazar beradu akting dengan Salshabilla Adriani. Mereka sudah pernah tampil di satu film yang sama pada 2018. "Makanya enggak susah, berjalan lancar," ucap Rizky Nazar.
Rizky Nazar malah lebih banyak menemukan kendala dari karakternya sendiri karena perbedaan latar belakang kehidupan.
"Denis ini kan menghadapi kehidupan yang lebih menantang dan membingungkan," papar Rizky Nazar.
Rumitnya hubungan Rizky Nazar dan Salshabilla Adriani sebagai Denis dan Sakinah bisa mulai disaksikan dalam sinetron Bidadari Surgamu yang tayang di SCTV mulai 13 Maret 2023.
Baca Juga: 7 Fakta Bismillah Kunikahi Suamimu, Angkat Kisah Cinta Beda Agama dan Poligami
Berita Terkait
-
7 Fakta Bismillah Kunikahi Suamimu, Angkat Kisah Cinta Beda Agama dan Poligami
-
Reza Rahadian Gandeng Mesra Syifa Hadju, Rizky Nazar Bereaksi Santai
-
Baru Jadian, Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Cinlok Gara-Gara Series Jodoh Atau Bukan
-
Sinopsis Film Bismillah Kunikahi Suamimu, Syifa Hadju Jadi Istri ke-2 dan Jadi Mualaf
-
Ada Kesalahan Fatal Terkait Rizky Nazar Jadi Dokter di Kupu Malam, Panen Kritik Warganet
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Tak Malu Tunjukkan Stretchmark saat Foto Maternity, Nita Vior Tuai Pujian
-
Jadi Ibu, Erika Carlina Ketakutan Pola Asuhnya Selalu Salah di Mata Netizen
-
Nikita Mirzani Live bareng dr Oky Pratama Tak Langgar UU, Benarkah?
-
Ada Kritik Tersembunyi di Balik Tema JILF 2025 'Homeland in Our Bodies'
-
Pratama Arhan Pulang, Andre Rosiade Pamer Kiriman dari Mantan Menantu
-
Terinspirasi Puisi Penyair Palestina, JILF 2025 Angkat Tema Homeland in Our Bodies
-
Elma Theana Blak-blakan: Artis Muda Sekarang Kebanyakan Cuek, Ogah Menyapa Senior
-
Puncak Karier di Paris Fashion Week, Cinta Laura Justru Menangis Sendirian: Aku Ngerasa Nggak Cukup
-
Kunci Harmonis 16 Tahun Kebersamaan Dimas Seto dan Dhini Aminarti: Ketawa Terus
-
Adu Akting Lagi, Dimas Seto dan Dhini Aminarti Hadapi Konflik Pelik di Film Mengejar Restu