Suara.com - Penyanyi sekaligus aktris cantik Korea Uhm Jung Hwa bakal menyapa penggemarnya melalui sebuah drama baru bertajuk Doctor Cha Jung Sook.
Doctor Cha Jung Sook merupakan drama teranyar Uhm Jung Hwa setelah aktingnya yang memikat pemirsa di Our Blues tahun 2022 lalu.
Drama ini juga menggaet Kim Byung Chul, Myung Se Bin, dan Min Woo Hyuk sebagai pemeran utama. Kabarnya drama tersebut bakal tayang perdana di JTBC mulai 15 April 2023 mendatang.
So, tunggu apalagi? Langsung saja kita intip beberapa fakta Doctor Cha Jung Sook yang sayang dilewatkan berikut ini.
1. Drama Doctor Cha Jung Sook Karya Sutradara Ternama
Doctor Cha Jung Sook adalah drama yang berpusat pada dokter pengobatan keluarga dan dibintangi oleh Uhm Jung Hwa, Kim Byung Chul, Myung Se Bin, dan Min Woo Hyuk dalam peran penting. Dramanya berkisah tentang seorang lulusan kedokteran yang menjadi ibu rumah tangga, tetapi memutuskan untuk kembali ke bidang medis.
Dia punya seorang suami yang hebat, baik itu dalam pekerjaannya maupun dalam menipu istrinya. Drama ini akan disutradarai oleh Kim Dae Jin, sutradara berbakat yang pernah mengarahkan berbagai proyek hits termasuk Hotel King, Golden Pouch, Less Than Evil, The King of Pigs dan masih banyak lagi.
2. Karakter Uhm Jung Hwa
Uhm Jung Hwa akan menjadi pemeran utama wanita di drama ini yang bernama Cha Jung Sook. Cha Jung Sook adalah seorang ibu rumah tangga selama 20 tahun yang berusaha bertahan dan menghadapi titik balik besar dalam hidupnya.
Baca Juga: Kaleidoskop 2022: 15 Drama Korea Populer Sepanjang Tahun
Cha Jung Sook yang merupakan lulusan kedokteran akhirnya memutuskan untuk kembali ke bidang medis. Ini adalah drama baru Uhm Jung Hwa usai kesuksesan Our Blues tahun 2022 lalu. Dia sebelumnya juga sudah memikat pemirsa di berbagai drama dan film termasuk A Witch's Love, You Are Too Much, Haeundae, Wonderful Nightmare, OK! Madam, dan lainnya.
3. Karakter Kim Byung Chul
Kim Byung Chul akan berperan sebagai Seo In Ho, suami Cha Jung Sook yang tegas dan sangat sensitif. Seo In Ho adalah orang perfeksionis yang mencintai dirinya sendiri. Dikenal sebagai master kehidupan ganda, Seo In Ho hebat dalam pekerjaannya dan dia juga hebat dalam membohongi istrinya.
Ini merupakan drama baru Kim Byung Chul setelah aktingnya yang mengesankan di All of Us Are Dead tahun 2022 lalu. Kamu juga bisa menyaksikan aktingnya yang ciamik di beberapa drama populer seperti Mr. Sunshine, SKY Castle, Doctor Prisoner, Pegasus Market, Sisyphus: The Myth, dan masih banyak lagi.
4. Dibintangi Myung Se Bin dan Min Woo Hyuk
Selain Uhm Jung Hwa dan Kim Byung Chul, Doctor Cha Jung Sook juga dibintangi oleh Myung Se Bin dan Min Woo Hyuk dalam peran penting. Myung Se Bin akan memerankan Choi Sung Hee, sementara Min Woo Hyuk akan menjadi Roy Kim.
Berita Terkait
-
Drakor Doctor Cha Resmi Lanjut Season 2, Masih Dibintangi Uhm Jung Hwa?
-
Sinopsis dan Fakta Menarik My Troublesome Star, Drakor Baru Uhm Jung Hwa dan Song Seung Heon
-
Ada Uhm Jung Hwa, Ini 4 Pemeran Utama Drama Korea My Troublesome Star
-
Uhm Jung Hwa dan Song Seung Heon Bakal Reuni di My Precious Star
-
Ada Uhm Jung Hwa, Ini 4 Jajaran Pemeran Utama Drama Korea My Precious Star
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah