Suara.com - Tika Bravani melakoni debut film horor lewat Khanzab produksi Dee Company. Ia berperan sebagai Nuning, ibu tiri sang tokoh utama, Rahayu yang diperankan Yasamin Jasem.
"Dulu sebenarnya sudah pernah ada tawaran film horor. Cuma aku kan agak sedikit penakut ya, jadi ya entar dulu deh kalau horor," ungkap Tika Bravani di kawasan Kuningan, Jakarta, Kamis (13/4/2023).
Kerinduan berakting di layar lebar setelah 5 tahun vakum akhirnya membawa Tika Bravani tampil di film Khanzab. Meski takut, ia melihat ada sisi menarik dari cerita film tersebut yang mengangkat kisah jin pengganggu salat.
"Aku kan memang sudah pengin balik main film lagi, terus karena ceritanya juga menarik, jadi ya kenapa nggak main di horor," ujar Tika Bravani.
Hanya saja, debut Tika Bravani di film horor langsung disambut adegan ekstrem. Ia harus memainkan sendiri adegan dibungkus kain kafan saat melakukan sumpah pocong.
"Itu rasanya melelahkan. Syutingnya gila sih, kayak agak ragu gitu, 'Ini masuk akal nggak ya?'" ujar Tika Bravani.
Tika Bravani juga sempat kewalahan meladeni tuntutan Anggy Umbara selaku sutradara yang butuh banyak stok gambar di film Khanzab.
"Shot-nya banyak banget, angle-nya banyak dan satu scene itu bisa lama banget. Treatment horor kan memang lebih ekstra dari drama biasa ya, karena ada efek tambahan hantunya gitu-gitu. Jadi semua serba double. Shot-nya dobel, effort emosinya juga dobel," kata Tika Bravani menjelaskan.
Tika Bravani bahkan sempat mengeluh ke Anggy Umbara karena banyaknya kebutuhan gambar yang diperlukan selama syuting Khanzab.
Baca Juga: 4 Film Indonesia yang akan Tayang di Bioskop pada Libur Lebaran 2023
"Aku awalnya sempat, 'Haduh, ini buat apa lagi sih? Aku capek'," kata Tika Bravani seraya tertawa.
Namun pada akhirnya, Tika Bravani tetap puas dengan pengalaman berbeda yang didapat selama syuting Khanzab.
"Ya seru sih, seru banget," ujar Tika Bravani.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Sinopsis Qorin 2, Akankah Fedi Nuril Kembali Mendua di Film Horornya?
-
Bukan Kaleng-Kaleng, Atta dan Saaih Halilintar Siap Adu Skill Padel di Kompetisi Akbar Ini
-
Rio Dewanto Ungkit Trauma, Faradina Mufti Dicap Istri Durhaka Gara-Gara Legenda Kelam Malin Kundang
-
Deretan Drama Korea 2025 Adaptasi Webtoon, Terbaru Dear X
-
Susul Boiyen, Anwar BAB Mantap Nikahi Perempuan Berhijab Usai Lebaran
-
3 Upcoming Drama Korea Ji Chang Wook yang Tayang 2026, Ada Merry Berry Love!
-
Sinopsis Champagne Problems, Film Romcom Netflix Terbaru Tayang 19 November 2025
-
Dikenal Galak, Sisi Lain Iis Dahlia dan Soimah Dibongkar Putri Isnari
-
Top 10 Film Netflix Lagi Trending di Indonesia, Genre Horor Mendominasi
-
Tom Cruise Dianugerahi Oscar Kehormatan, Ini 7 Filmnya dengan Rating Tertinggi