Suara.com - SM Entertainment telah mengumumkan kepergian Lucas dari NCT dan WayV. Hal ini disampaikan lewat pernyataan tertulis yang diunggah ke media sosial resmi agensi.
"Ini adalah SM Entertainment. Kami memiliki pengumuman untuk dibagikan pada Anda terkait rencana masa depan Lucas," tulis SM Entertainment dalam pernyataannya, Rabu (10/5/2023).
Setelah diskusi yang cermat antara Lucas dan agensi, diputuskan bahwa idol kelahiran Hong Kong tersebut akan meninggalkan NCT dan WayV untuk fokus pada aktivitas solo.
"Kami meminta pengertian dan dukungan Anda karena ini adalah keputusan yang diambil menyusul pertimbangan panjang antara para member dan semua penggemar yang telah mendukung mereka," ungkap agensi.
SM Entertainment lebih lanjut menyampaikan bahwa Lucas berencana untuk menunjukkan penampilannya lewat berbagai aktivitas individu mulai dari sekarang.
"Sekali lagi, kami sangat mengapresiasi cinta dan dukungan yang telah diberikan para penggemar, dan meminta agar Anda terus mendukung dan menunjukkan minat di masa depan. Terima kasih," tutup agensi dalam pernyataan mereka.
Lucas resmi debut sebagai member NCT pada 2018. Kariernya cukup mentereng dengan ditunjuk menjadi personel WayV serta SuperM, grup bentukan SM Entertainment khusus untuk pasar musik Amerika.
Namun pada Agustus 2021, Lucas tersandung skandal terkait hubungan asmara dengan mantan pacarnya. Pria 24 tahun itu dituding suka meminta uang pada kekasih dan melakukan gaslighting terhadap tiga terduga korban.
Lucas sudah meminta maaf lewat surat tulisan tangan yang diunggah ke Instagram. SM Entertainment juga mengumumkan bahwa Lucas menghentikan aktivitasnya untuk merenungkan tindakannya.
Baca Juga: BREAKING NEWS! Lucas Resmi Keluar NCT dan WayV, Begini Isi Surat Pernyataannya
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Resmi Keluar dari NCT dan WayV, Lucas Meminta Maaf pada Member hingga Penggemar
-
SM Entertainment Resmi Konfirmasi Lucas Keluar dari Grup NCT dan WayV
-
BREAKING NEWS! Lucas Resmi Keluar NCT dan WayV, Begini Isi Surat Pernyataannya
-
Bikin Penggemar Syok, Lucas Tiba-tiba Umumkan Keluar dari NCT dan WayV
-
Ngakak Abis, Mark NCT Tepati Janji: Pose Huruf 'M' di Depan Penggemar
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV