Suara.com - Artis Korea Song Joong Ki bakal membintangi film baru degan judul, Hopeless.
Dalam film terbarunya tersebut, dia bakal beradu akting dengan beberapa aktor Korea lainnya, seperti Hong Sa Bin dan BIBI.
Film yang awalnya bertajuk Hwaran ini rencananya bakal diputar perdana di Festival Film Cannes ke-76.
Seperti apa cerita film Hopeless yang bakal dibintangi oleh aktor Reborn Rich ini? Berikut ulasannya.
Sinopsis Hopeless
Hopeless atau Hwaran adalah film noir baru yang menandai debut film fitur dari sutradara Kim Chang Hoon. Film ini bakal dibintangi oleh Song Joong Ki, Hong Sa Bin dan BIBI sebagai pemeran utama. Hopeless akan menyoroti kisah seorang pemuda bernama Yeon Gyu (Hong Sa Bin) yang ingin melarikan diri dari kenyataan hidupnya yang pahit.
Yeon Gyu lalu bertemu dengan seorang mafia bernama Chi Geon (Song Joong Ki) dan keduanya sama-sama berjuang di dunia tanpa harapan yang berbahaya. Film Hopeless akan diputar di bagian Un Certain Regard di Festival Film Cannes ke-76 yang berlangsung dari tanggal 16 hingga 27 Mei 2023.
Pemain Hopeless
Hong Sa Bin akan memerankan Yeon Gyu, seorang pemuda berusia 18 tahun yang tengah berada dalam situasi yang suram dan menyedihkan. Dia tidak punya tempat untuk bersandar dan berjuang dengan putus asa untuk keluar dari kenyataan hidupnya yang seperti neraka.
Saat berjuang dari kesulitan hidup, Yeon Gyu nantinya bertemu dengan seorang mafia bernama Chi Geon (Song Joong Ki). Dari potret yang dirilis wajah Yeon Gyu dipenuhi bekas luka dan matanya terlihat tegang seolah menunjukkan situasi berat yang dia alami.
Song Joong Ki akan memerankan Chi Geon, seorang mafia yang selama ini berjuang untuk bertahan hidup dengan caranya sendiri. Chi Geon yang karismatik kini menjadi bos tingkat menengah di sebuah organisasi kriminal.
Chi Geon membantu Yeon Gyu mencari jalan keluar dari kesulitannya dan itu membawa Yeon Gyu bergabung ke organisasi kriminal. Sementara itu, BIBI akan menjelma jadi Ha Yan, saudara Yeon Gyu yang kuat dan pemberani. Ha Yan tidak merasa terintimidasi meski harus hidup dalam kenyataan pahit.
Alasan Nonton Hopeless
Hopeless rasanya sayang dilewatkan karena di film ini kita bisa melihat transformasi baru dari Song Joong Ki. Bahkan aktor kelahiran tahun 1985 itu menyebut kalau Hopeless atau Hwaran adalah film yang menjadi tantangan baru baginya.
Hopeless akan menjadi film baru Song Joong Ki setelah Space Sweepers tahun 2021 dan dia juga akan bergabung dengan film baru berjudul My Name is Loh Kiwan di Netflix. Song Joong Ki juga belum lama ini memikat pemirsa di Vincenzo, Reborn Rich, dan jadi cameo di Little Women.
Berita Terkait
-
Fashion Pria Anti-Boring! 4 Chic Style Song Joong Ki Buat Daily Look
-
Sinopsis dan Fakta Menarik My Youth, Drakor Comeback Song Joong Ki Tayang di Viu Hari Ini
-
Song Joong Ki dan Chun Woo Hee Hidupkan Kembali Cinta Pertama di Drama My Youth
-
Reborn Rich 2 Mulai Produksi, Kisah Lebih Berani dengan Banyak Bintang
-
Reborn Rich Dikonfirmasi Lanjut Season 2, Masih Dibintangi Song Joong Ki?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Jerome Kurnia Sukses Bikin Penonton Naik Darah Lewat Peran Pilot Toxic di Film Penerbangan Terakhir
-
Sosok Herfiza Novianti, Istri Ricky Harun yang Disorot usai Video Karaoke LC Viral
-
Slank dan Bos HS Serahkan Donasi Rp500 Juta, Vespa Kaka Terjual di Angka Rp110 Juta
-
Kondisi Ekonominya Sedang Tidak Baik, Ahmad Dhani Sebut Tak Ada Ngunduh Mantu di Pernikahan El Rumi
-
Wardatina Mawa Tampil Kompak Bareng Celine Evangelista dan Shandy Purnamasari, Sindir Inara Rusli?
-
Puji Pandji Pragiwaksono Lucu, Gibran Rakabuming Raka Sebut Ada yang Lebih Parah dari Mens Rea
-
Siapa Rylan Henry Pribadi? Remaja Pewaris Napan Group yang Meninggal Akibat Kecelakaan Ski di Jepang
-
Reaksi Herfiza Novianti Usai Isu Ricky Harun Karoke Bareng LC Viral, Sikap Acuh Jadi Sorotan
-
Roby Tremonti hingga Nikita Willy Diserang Gara-Gara Broken Strings, Aurelie Moeremans Klarifikasi
-
Tiga Jam Penuh Emosi di HUG K-Pop Concert Jakarta: Minho SHINee hingga Highlight Obati Rindu Fans