Suara.com - Video Maia Estianty sedang asyik bernyanyi bersama Bunga Citra Lestari membawakan lagu "Teman Tapi Mesra" viral di media sosial.
Pada video tersebut, Maia Estianty dianggap belum bisa melupakan kisahnya bersama Ahmad Dhani. Sebab, ibu tiga anak itu mengganti sebagian lirik yang seolah menyinggung perempuan perebut suami orang.
"Teman makan suami teman ih ih ih ih. Ke mana ada dia selalu ada aku ohhh ohhh," lirik yang dilantunkan Maia Estianty dilansir dari unggahan TikTok @kiaisauraaa, Selasa (30/5/2023).
"Namun aku bingung ketika dia bilang cinta," sambung Bunga Citra Lestari alias BCL.
Seperti yang kita tahu, "Teman Tapi Mesra" adalah lagu yang pernah dibawakan grup Ratu, yang beranggotakan Maia Estianty dan Mulan Jameela.
Sementara, Mulan Jameela sempat dianggap sebagai orang ketiga dalam rumah tangga Maia Estianty dan Ahmad Dhani dulu.
Karena itu, rumah tangga Maia Estianty bersama Ahmad Dhani retak dan dirinya sempat dipisahkan dengan ketiga anaknya, Al, El dan Dul.
Meskipun sekarang Maia Estianty sudah menikah lagi dengan Irwan Mussry, sejumlah warganet menganggap mantan istri Ahmad Dhani itu belum move on. Ada pula yang menganggap perempuan 47 tahun itu tak bisa melupakan sakit hatinya sehingga mengganti lirik tersebut.
"Sudah memaafkan tapi lukanya masih membekas seumur hidup, karena aku juga ngerasain itu," kata @12jul***.
Baca Juga: Ustaz Derry Sulaiman bantah Ratusan Cowok Antre Lamar Inara Rusli: Dia Lagi Sibuk Ngitungin Duit
"Masih sakit hati bun, itu sudah ketentuan dari Allah jadi dielakkan seperti apa enggak bakalan bisa. Takdir bu brow, semangat mbak Mulan Jameela," komentar @ellasu***.
"Belum move on bunda Maya, padahal kan sudah sama-sama bahagia dengan rumah tangga barunya," ujar @icha7***.
"Bukan belum move on tapi sakit hati terutama untuk anaknya itu yang belum bisa dimaafkan," imbuh @sri_ma****.
Berita Terkait
-
Godain Luna Maya dan Ariel NOAH, Ahmad Dhani: Lho, Aku Dulu yang Dicium?
-
Digugat Carai Ari Wibowo, Ini Sumber Penghasilan Inge Anugrah
-
Berikut 3 Lagu dan Liriknya yang Bernuansa Tentang Sufisme: Menambah Kedekatan dengan Tuhan
-
Belum Cerai, Ari Wibowo Larang Istri Masuk Rumah, Inge Anugrah Cari Kos-kosan
-
Tak Ada Kesepakatan Rujuk, Ari Wibowo dan Inge Anugrah Mantap Cerai
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Iklan Lawas Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Viral, Diduga Awal Kisah Buku Broken Strings
-
Timothy Ronald Dipolisikan Kasus Dugaan Penipuan Kripto, Kerugian Tembus Rp 3 Miliar
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Wajib Pakai Wali Nikah, Ustaz Derry Sulaiman: Tidak Sah Hukumnya!
-
BoA Hengkang dari SM Entertainment, Tutup Perjalanan Seperempat Abad
-
Kepala Putus hingga Masuk Peti, Prilly Latuconsina Syok Baca Naskah Danur: The Last Chapter
-
Film Suka Duka Tawa Tawarkan Buy 1 Get 1 Free di m.tix, Cek Syaratnya
-
Digugat Rp5 Miliar Terkait Jasa Pelolosan Akpol, Adly Fairuz Bantah Pernah Menipu
-
Jennifer Coppen Unggah Foto Baru Jelang Nikah dengan Justin Hubner, Ibu Dali Wassink Bereaksi
-
Sinopsis Surat untuk Masa Mudaku, Film Indonesia Original Netflix Pertama di 2026
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan