Suara.com - Stella Ou Yang menjadi salah satu selebgram atau fashion influencer yang kerap menjadi rujukan bagi banyak orang, khususnya kaum Hawa. Stella dianggap sebagai influencer yang pandai memadukapadankan pakaian meski pakaian yang dikenakannya tak melulu bermerek atau dengan harga fantastis.
Dengan gaya dan ciri khasnya, tiap postingan Stella Ou Yang pun jadi ditunggu-tunggu warganet. Tak heran perempuan 30 tahun ini pun memiliki 134 ribu followers di Instagram.
Karena popularitasnya, Stella Ou Yang pun kerap berkolaborasi dengan sejumlah brand fashion ternama. Bahkan kini, Stella tidak saja di industri fashion, tetapi beberapa kali Stella juga melakukan review makeup dan kecantikan.
Stella Ou Yang memulai aktif menjadi kreator konten pada 2017. Awalnya, pemilik tinggi 162 cm ini lebih banyak mengisi konten traveling atau jalan-jalan.
Rupanya, tiap Stella mengunggah kontennya di Instagram, warganet tidak saja menikmati pengalamannya jalan-jalan. Penampilan Stella juga tak luput dari perhatian warganet.
"Awalnya aku sangat suka travelling. Terus setiap travelling baik dalam maupun luar negeri, aku suka banget planning mix and match outfits. Dari hari ke hari berusaha untuk matching sama background fotonya," kata Stella Ou Yang, ditemui di Jakarta, baru-baru ini.
"Kemudian setiap hari aku rajin posting feed di Instagram, nah dari sana mulai banyak followers aku yang tanya, dari atas sampai bahwa, aku pakai brand mana saja, dan mulai terinspirasi sama yang aku pakai," kata Stella menyambung.
Dari situ, Stella Ou Yang pun mendapat banyak perhatian dari warganet. Followers-nya pun perlahan meningkat dan kini sudah mencapai lebih dari 134 ribu.
Stella kemudian juga banjir tawaran endorse mulai dari online shop, brands, dan sejumlah angensi iklan. Ada juga yang mewarkan Stella Ou Yang untuk menjadi model beberapa produk.
Sebelum menjadi kreator konten Stella Ou Yang juga memiliki bisnis yang dijalani bersama sang suami. Namun pekerjaan menjadi kreator konten juga begitu menarik dan memberikan keasyikan tersendiri bagi lulusan Bachelor of Business Administration University of Southern Queensland, Australia ini.
Baca Juga: Sosok Abdi Maulana, Pedagang Mi Pangsit Asal Aceh yang Sukses Jadi Kreator Konten
"Aku suka dan berhasrat banget sama dunia kreator konten ini. Jadi ini sebagai side job, karena aku suka yang berbau fashion, beauty, art, aesthetic. Pokoknya semuanya yang eye-pleasing, itu mengapa aku suka banget membuat konten seputar itu," imbuh Stella Ou Yang.
Di samping itu, Stella juga mengakui banyak mendapat keuntungan dan sisi positif dari karier sebagai krator konten. Selain bisa mencoba berbagai produk dan privilege, Stella juga bisa memberika pengalaman positif kepada para followers-nya.
"Di samping itu, aku juga lumayan aktif untuk mengikuti acara seputar fashion, beauty, dan lifestyle. Di sana aku banyak banget ketemu kenalan baru, teman baru, dan bisa banget buat memperluas networking yang pastinya bisa menunjang karier aku juga," tutur Stella Ou Yang.
Berita Terkait
-
Sosok Abdi Maulana, Pedagang Mi Pangsit Asal Aceh yang Sukses Jadi Kreator Konten
-
Lolly Ngaku Ingin Belajar Mandiri, Ini 5 Manfaat untuk Perkembangan Mental Anak
-
5 Inspirasi Outfit Hangout ala Dara Arafah, Selebgram yang Berhijab
-
Denise Chariesta Nangis Ditinggal JK Saat Hamil: Tuhan Jangan Sampai Anak Gue Kena Karma
-
Valerie Laurencia, Selebgram yang Bikin Heboh dengan Konten Operasi Plastik
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
Terkini
-
Tuntut Keadilan, Nikita Mirzani Tulis Surat Terbuka untuk Hakim Jelang Sidang Vonis Besok
-
Pernyataan Lengkap 'Jule' Julia Prastini Soal Selingkuh, Minta Maaf ke Keluarga dan Brand
-
Aespa Siap Gelar Konser di Indonesia Tahun Depan, Harga Tiket Dibanderol Mulai Rp1,5 Jutaan
-
Profil Yesaya Abraham Pemeran Trian di Sinetron Beri Cinta Waktu, Sudah Punya Pacar?
-
Klarifikasi Jule Lebih Banyak Sebut Brand Ketimbang Suami: Dia Lebih Takut Kehilangan Job
-
Gandeng Tangan Anak Kecil, Postingan Irwan Mussry Bak Kasih Kode: Anak atau Cucu?
-
Muncul Isu Liar Jule Pernah Nikah sebelum dengan Na Daehoon
-
Gebrakan Ultah ke-6, Podcast Ancur Siap 'Invasi' Dunia Animasi Lewat Proyek Pasukan Hampa Udara!
-
Bukan Cuma Hantu, Film Shutter Angkat Isu Pelecehan Seksual di Kampus
-
Ananta Rispo Tampil Sendiri di Film Ketok Mejik, Ungkap Alasan Hindari Proyek Bertiga dengan GJLS