Suara.com - RCTI siap menggelar ajang penghargaan Silet Awards 2023. Salah satu kategori penghargaan, Asmara Tersilet menuai cibiran karena dianggap menjadikan masalah hidup orang sebagai lelucon.
Tahun ini, ada 12 kategori yang akan bersaing di Silet Awards 2023. Lima artis yang masuk nominasi Asmara Tersilet yaitu Fujianti Utami alias Fuji, Thariq Halilintar, Inara Rusli, Natasha Rizki dan Venna Melinda.
Kategori ini tampaknya didedikasikan untuk artis-artis yang urusan asmaranya sukses menghebohkan publik. Selain Fuji dan Thariq, tiga nama yang masuk nominasi semuanya mengalami kegagalan dalam rumah tangga.
Sebagaimana diketahui, Inara Rusli bercerai dengan Virgoun karena isu perselingkuhan. Sedangkan Natasha Rizki tiba-tiba digugat cerai Desta, padahal selama ini rumah tangga mereka baik-baik saja.
Permasalahan rumah tangga Venna Melinda mungkin bisa dibilang paling parah, karena melibatkan dugaan kekerasan dalam rumah tangga. Ferry Irawan dituding melakukan KDRT, membuat Venna mantap berpisah dengannya.
Kisah asmara Fuji dan Thariq Halilintar yang telah kandas tampaknya dianggap layak masuk nominasi. Apalagi baru-baru ini terungkap bahwa mereka saling unfollow akun Instagram satu sama lain.
Warganet mengkritik Silet Awards 2023 tak etis karena menjadikan masalah hidup orang sesuatu yang pantas diberi penghargaan.
"Hahaha semakin lucu dan miris. Masalah orang kayak dianggap lelucon ya, kayak enggak punya kode etik aja nih lama-lama," cibir akun @ukhtie.antie.
"Kayak gini nggak dikasih teguran? Yakali pak artis cerai dikasih award, mana ada yang cerai KDRT dan diselingkuhi. Ada lagi pasangan artis yang pernikahannya belum direstui masuk nominasi lain juga," tulis akun @salmana***.
Baca Juga: Bukan Gosip, Al Nassr Tempat Cristiano Ronaldo Main Bola Sudah Dibeli Newcastle
"Terus kalau misal mereka menang, memang mereka bakal ngebanggain masalah mereka sendiri gitu dengan buat ucapan terima kasih didepan banyak orang?" tanya @yspu***.
RCTI telah membuka voting untuk 12 kategori Silet Awards 2023 yang diumumkan. Voting dimulai 7 Juni dan ditutup pada 28 Juni pukul 00.00 WIB.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
Membandingkan Didikan Guru, Donny Damara: Dulu Ditampar Tanda Sayang, Sekarang Dianggap Kekerasan
-
Helwa Bachmid Merasa Ditelantarkan Habib Bahar, Ustaz Derry Ingatkan Tantangan Hidup Poligami
-
Daehoon Pilih Kabur Usai Sidang Cerai, Sempat Bertemu Jule Sebelum Gugatan Didaftarkan
-
Kisah Paradoks Bucek Depp: Putus Sekolah di SMA, Ternyata Jadi Guru Selama 24 Tahun
-
Kisah Iwan Fals: Dulu Bolos Sekolah Demi Gitar Hingga Jadi Guru Karate Sejak 1987
-
Proses Profesional di Balik Adegan Panas Rio Dewanto dan Faradina Mufti
-
Siap-Siap War Tiket! ONE OK ROCK Dikonfirmasi Gelar Konser di Jakarta Tahun Depan
-
'Ancaman' Ayah Amanda Manopo saat Kenny Austin Ingin Nikahi Putrinya
-
Moana Live Action Siap Tayang Juli 2026, Yuk Kenalan dengan Catherine Laga'aia Sang Pemeran Utama
-
Na Daehoon Hadiri Sidang Cerai Didampingi Kakak Jerome Polin dengan Wajah Tegang, Jule Absen?