Suara.com - Niat baik Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek), Nadiem Makarim memberikan beasiswa kepada Putri Ariani mendapatkan nyinyiran dari warganet. Banyak yang merasa tindakan Nadiem kurang tepat.
Setelah mendapat Golden Buzzer di America's Got Talent (AGT) 2023, Putri Ariani menerima apresiasi dari banyak pihak, termasuk Nadiem Makarim yang akan merealisasikan mimpinya untuk berkuliah di The Juilliard School, Amerika Serikat.
Akun tersebut merasa Putri Ariani berasal dari keluarga mampu sehingga tidak perlu diprioritaskan untuk beasiswa. Menurutnya, Nadiem seharusnya fokus pada guru-guru di Indonesia yang masih menerima gaji tak manusiawi.
"Bisa ke Amerika sendiri kok dikasih beasiswa. Banyak yang lebih membutuhkan pak Nadiem, dan terutama urus dulu gaji guru tuh," cuitnya dikutip pada Selasa (13/6/2023).
Selain prihatin dengan gaji guru, akun @ngurahsaka menyarankan agar Indonesia harus berhenti untuk memprioritaskan jalur-jalur viral seperti yang kerap dilakukan tahun ini.
Pernyataan akun tersebut sontak menuai pro kontra dari warganet lain. Ada yang setuju, tapi tidak sedikit juga yang merasa Putri Ariani tetap layak karena sudah berprestasi sejak dulu.
"Aku dapat poinnya. Putri memang berhak dapat beasiswa karena berprestasi. Tapi banyak anak lain yang tidak/belum viral yang juga butuh beasiswa karena berprestasi. Pemerintah tidak mencari tahu, selalu berdasarkan apa yang lagi viral saja. Kalau tidak viral jarang dikasih beasiswa," komentar warganet.
"Bagaimanapun juga Putri berhak dapat beasiswa atas prestasinya ini.
Kalau urusan banyak yang membutuhkan dan gaji guru ya protes pada lain konteks, jangan membandingkan sama prestasi orang lain yang emang sudah layak," sahut warganet lain.
Baca Juga: Sempat Ditolak, Putri Ariani Ikut AGT Jalur Undangan Tanpa Keluarkan Biaya Sendiri
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Sinopsis Qorin 2, Akankah Fedi Nuril Kembali Mendua di Film Horornya?
-
Bukan Kaleng-Kaleng, Atta dan Saaih Halilintar Siap Adu Skill Padel di Kompetisi Akbar Ini
-
Rio Dewanto Ungkit Trauma, Faradina Mufti Dicap Istri Durhaka Gara-Gara Legenda Kelam Malin Kundang
-
Deretan Drama Korea 2025 Adaptasi Webtoon, Terbaru Dear X
-
Susul Boiyen, Anwar BAB Mantap Nikahi Perempuan Berhijab Usai Lebaran
-
3 Upcoming Drama Korea Ji Chang Wook yang Tayang 2026, Ada Merry Berry Love!
-
Sinopsis Champagne Problems, Film Romcom Netflix Terbaru Tayang 19 November 2025
-
Dikenal Galak, Sisi Lain Iis Dahlia dan Soimah Dibongkar Putri Isnari
-
Top 10 Film Netflix Lagi Trending di Indonesia, Genre Horor Mendominasi
-
Tom Cruise Dianugerahi Oscar Kehormatan, Ini 7 Filmnya dengan Rating Tertinggi