Suara.com - Slank dengan lagu "Polisi yang Baik Hati" menjadi trending topik di Twitter sepanjang Minggu (16/7/2023). Slank yang dulu dikenal sebagai band galak dan kerap mengkritik penguasa, kini malah dianggap menjilat institusi yang kurang mendapat kepercayaan dari rakyat.
Sejumlah artis, influencer, hingga pengamat musik ikut menyindir Slank sebagai band pelat merah. Bahkan tidak sedikit penggemar yang terang-terangan malu dan memilih berhenti menjadi Slankers gara-gara "Polisi yang Baik Hati".
Namun dari sekian banyak komentar warganet soal lagu Slank terbaru, ada twit dari netizen yang cukup menarik. Meski buat sekadar lucu-lucuan, twit tersebut dianggap masuk akal.
Twit tersebut berasal dari akun @Okki_Sutanto pada Minggu (16/7/2023). Menurut Okki, lagu tersebut dibuat Slank tidak semerta-merta untuk mengkritik polisi.
Makna sesungguhnya dari lirik lagu Slank terbaru: 'Polisi Yang Baik Hati'. Nope, lagu ini enggak menyanjung polisi. Yes, lagu ini berkata sebaliknya Hah, koq bisa?" tulis Okki sebagai pengantar.
"Lagu ini dirilis dalam rangka Hari Bhayangkara Polisi ke-77. Jadi ya enggak mungkin dong terang-terang2an mengkritik polisi. Ya kali."
Menurut Okki, lirik lagu "Polisi yang Baik Hati" membentuk pola yang unik, PSPS-PSPS-PSPS yang berulang.
"Apa makna PS? Plaza Senayan? Prabowo Subianto? Pasar Senen? Play Station? Bukan. Bukan itu semua."
"Jika dibaca cepat-cepat sebenarnya pola PS-PSS ini lebih ke usaha memanggil kucing: 'Ps…ps…''Ps…pss….' Ps…ps…' Dan seterusnya," lanjut Okki.
Baca Juga: Bikin Lagu Polisi yang Baik Hati, Slank Dilabeli Penjilat Murahan
"Jadi secara tidak langsung lirik lagu ini bilang bahwa memanggil polisi itu layaknya memanggil kucing:
- they can hear you
- but they don’t give a damn about you
- they’ll do whatever the fuck they want
…brilian banget memang."
Sementara soal satu bagian lirik lagu Slank yang tak PSPS PSPS, menurut Okki Sutanto polanya menjadi PS-TK.
"Apa makna TK? Taman Kanak-Kanak? Rasanya bukan. Kasihan sekali anak TK disamakan dengan polisi," kata Okki nyinyir.
"Ternyata makna TK enggak jauh-jauh dari kucing. Sebuah umpatan lazim di tengah masyarakat kala melihat sesuatu yang jelek, bau, dan tidak terselamatkan lagi: Taik Kucing..."
"Jadi, begitulah. Lirik ini tidak pernah dimaksudkan untuk menyanjung polisi. Sebaliknya, lirik ini merupakan ungkapan kekecewaan dan kritik tajam terhadap polisi," kata Okki lagi.
Namun Okki buru-buru menegaskan kalau dirinya bukan kritikus musik, seperti Aris Setyawan yang twitnya soal lagu Slank "Polisi yang Baik Hati" menjadi viral.
Tag
Berita Terkait
-
Bikin Lagu Polisi yang Baik Hati, Slank Dilabeli Penjilat Murahan
-
Kontroversi Lagu Slank 'Polisi yang Baik Hati', Banjir Kritikan Warganet
-
Rilis Lagu 'Polisi yang Baik Hati' Slank Banjir Sindiran: Begini Amat Band Pelat Merah
-
Rambutnya Makin Lebat, Kaka Slank Tambah Percaya Diri Tampil di Konser 25 Tahun Album 7
-
Bimbim Usir Penonton yang Buat Onar saat Konser Slank di Semarang
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Soroti Konflik Lahan TNTN Riau, Chicco Jerikho 'Colek' Menhut Raja Juli
-
Inara Rusli Diduga Jadi Selingkuhan Pria Beristri, Padahal Anak Sulung Larang Punya Pasangan
-
Maia Estianty Dihujat karena Tampak Cuek, Dul Jaelani Justru Nangis Tahu Alyssa Daguise Hamil
-
8 Artis yang Umumkan Kehamilan Sepanjang 2025, Termasuk Alyssa Daguise
-
5 Fakta Tristan Molina, Pacar Baru Olla Ramlan yang Seumuran dengan Putranya Sendiri
-
Bella Bonita Murka Fisik Anaknya Tanpa Filter Dihina Tak Sesuai Ekspektasi
-
Hoaks atau Fakta? Ustaz Derry Sulaiman Tutupi Hubungan Gelap Inara Rusli dan Insanul Fahmi
-
Kronologi Mudy Taylor Meninggal: Sesak Napas, Ada Cairan di Jantung
-
Massive Music Hadirkan Solusi Musik untuk Sineas di JAFF Market: Lebih Cepat dan Akurat!
-
Selamat Jalan Mudy Taylor, Komika Unik Melawak Sambil Bernyanyi