Suara.com - Di saat beberapa musisi melarang segelintir orang melarang menyanyikan lagu ciptaannya, hal ini berbeda dari David Bayu. Mantan vokalis Naif ini memperbolehkan siapapun membawakan lagunya.
"Enggak masalah, kalau saya sih secara personal, nyanyikanlah lagu-lagu (miliknya)," kata David Bayu ditemui di kawasan Blok M, Jakarta Selatan pada Selasa (25/7/2023).
Buat David Bayu, lagu yang sudah dilempar ke publik, bisa dinyanyikan orang-orang. "Ketika lagu itu sudah dibikin, siapa pun yang sudah diberikan kepada publik, ya siap dinyanyikan siapa pun," ujarnya.
Tapi satu hal yang harus dipahami, ada kewajiban yang harus dilakukan jika menggunakan karya cipta orang lain.
"Ketika ada nilai komersil, lagu itu harus ada haknya kepada pengakarya. Ya harus sudah ada pembagian, itu etika menghormati karya," terang pelantun "Benci Untuk Mencinta" ini.
Apalagi, buatnya sudah ada lembaga yang mengatur tentang bayaran hal royalti pembuat lagu. Sehingga ia tidak perlu kasak-kusuk repot mengusutnya.
"Urusannya nanti ada komersilnya segala macam, itu nanti ada yang ngurusin. Teknikalnya gimana, itu sudah ada bidang yang urus lah," imbuh musisi 46 tahun ini.
David Bayu malah merasa bersyukur orang-orang tetap menyanyikan lagunya. Walaupun kini, ia bersama bandnya, sudah bubar.
"Berkah buat saya. Siapa sih yang enggak senang, bikin sesuatu dan dinikmati banyak orang. Apalagi mengiringi hidup mereka, bohong kalau enggak senang," tutur David Bayu.
Berita Terkait
-
Interpol, Bloc Party hingga David Bayu Bakal Manggung di Joyland Festival, Harga Tiket Mulai Rp 788 Ribu
-
Profil David Bayu, Juri Indonesian Idol yang Kagum dengan Nabila Taqqiyah
-
Niat Ngelawak, David Bayu Malah Bikin Rossa Ngamuk: Diam, Diam Kamu!
-
Ditonton 4,2 Juta Kali, David Bayu Nangis di Indonesian Idol Gegara Lagu Naif
-
Mantap Solo Karier, David Bayu Rilis Album Di dalam Jiwa
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings
-
Hesti Purwadinata dan Suami Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Drama Masih Berlanjut, Ari Lasso Desak Dearly Joshua Hapus Foto di Bali: Saya yang Bayar!
-
Profil Roby Tremonti, Aktor Terseret Dugaan Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan