Suara.com - Setelah grup band Naif bubar, David Bayu langsung memutuskan untuk berkarya lewat solo karier. Pada 7 Oktober lalu, David pun merilis album bertajuk Di dalam Jiwa.
Ada delapan lagu yang terdapat di album Di dalam Jiwa yakni "Di dalam Jiwa", "It's OK for Me Now", "Surga di Hatimu", "Deritaku" "Gelap", "Mana" dan "Manusia".
David sendiri mengaku tak pernah terpikir untuk membuat album solo. Pada 2009 David memang sempat merilis album solo berjudul DVD Boy. Namun saat itu, David mengaku hanya iseng dan bukan prioritas.
Menurut David, lagu-lagu ini album ini bersifat personal dan mencerminkan apa yang dirasakannya. "Mana" misalnya, lagu ini sebuah kekecewaan terhadap orang yang mengaku cinta alam, tapi malah merusaknya. Ada juga lagu "Berserah", sebuah renungan atas apa yang dibuatnya semasa hidup.
Lagu-lagu yang di album ini diciptakan sejak sebelum pandemi, seperti "Di dalam Jiwa", "It's OK for Me Now" dan "Surga di Hatimu". Namun ada juga yang dibuat selama pandemi seperti Deritaku" dan "Gelap", yang mencerminkan apa yang dirasakan David pada masa-masa kelam itu.
Untuk album Di dalam Jiwa, David Bayu dibantu sejumlah musisi berbakat. Mereka di antaranya gitaris Vega Antares dan keyboardis Erikson Jayanto.
"Erik dan Vega banyak memberi masukan karena mereka musisi yang tekniknya sangat di atas gue. Masaknya bareng, dalam arti gue dibantu koki-koki yang cocok dengan hasil masakannya," ujar David Bayu.
David Bayu mengaku sangat puas selama penggarapan album Di dalam Jiwa, karena bisa mewujudkan visi tanpa harus berkompromi dengan orang lain, termasuk untuk pembuatan video musik "Deritaku" yang sudah tayang di YouTube.
"Proses satu komando itu enak banget, jadi hasilnya terjaga sesuai kualitas yang gue mau. Meskipun banyak kerja samanya, semuanya satu komando dan itu berhasil dengan sangat baik," imbuh David Bayu.
Baca Juga: David Bayu Panik Tampil di Synchronize Fest 2022, Lho Kenapa?
David pun mengaku tidak punya ekspektasi apa-apa untuk album Di dalam Jiwa, karena apa yang diharapkannya untuk album ini sudah tercapai.
"Yang gue harapkan sudah terjadi semua, dalam arti gue sangat menikmati prosesnya yang lumayan panjang. Hasilnya sesuai harapan gue," tutur David.
Berita Terkait
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Nadin Amizah dan Hindia Sukses Sihir Penonton di Anti Garing Show Volume 2
-
Kronik: Sebuah Dokumentasi Batin yang Berani dan Eksperimental dari Serdadu Sam
-
Bangkitkan Gairah Musik Anak, Iva Deivanna Tuai Pujian Lewat Single Sisa Waktu Senja
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah