Suara.com - Denny Sumargo mengajak Ashanty untuk bekerja sama untuk konten terbaru di podcast miliknya, setelah sebelumnya mengundang Aurel Hermansyah pekan lalu. Tak disangka ditemukan banyak hal yang menarik dari perbincangannya bersama istri Anang Hermansyah tersebut.
Podcast itu diunggah pada Selasa (1/8/2023) dan sudah ditonton sebanyak 1,6 juta kali pada Kamis (3/8/2023). Banyak netizen yang berkomentar jika podcast tersebut mengandung bawang yang membuat para penonton ikut menangis.
Pasalnya, melalui podcast tersebut, Ashanty mengutarakan mengenai perjuangan beratnya saat menikah dengan Anang Hermansyah. Tak seperti yang banyak orang kira, ternyata Ashanty sempat kesulitan untuk hidup sebagai istri dari seorang Anang Hermansyah.
Diceritakannya saat itu, usai menikah dengan mantan suami Krisdayanti, Ashanty sempat mengalami kesulitan secara finansial. Tak sesuai dengan apa yang dibayangkannya saat kecil, ia menjadi orang yang mempertanyakan pernikahannya sendiri.
"Terus gue kayak, ya awalnya baru nikah kan. Kok gue gini ya, kok gini ya, gini ya. Kayak nggak sesuai dulu waktu kecil gue bayangkan," ungkap Ashanty, dilansir dari YouTube Curhat Bang Denny Sumargo.
Tak berhenti di situ, Ashanty pun sempat memutuskan untuk bercerai sampai menelepon pengacaranya saat itu. Hal itu dimulai dari pertengkaran yang ia miliki dengan Anang Hermansyah di masa lalu, yang membuat Ashanty menjadi tidak suka.
Anang Hermansyah disebut tidak suka jika Ashanty meninggikan nadanya saat mereka bertangkar. Namun sikap "keras" yang ditunjukkan oleh Anang Hermansyah membuat Ashanty merasa tidak diperlakukan dengan baik sampai meminta cerai di hadapan Aurel dan Azriel.
"Gue kayak, loh? Jangan kerasin gue lah. Terus gue telepon pengacara, depan Aurel sama Azriel. Gue bilang gue mau pisah," cerita Ashanty.
Meski begitu, perceraian itu tidak benar-benar didaftarkan ke pihak pengadilan. Ia pun merasa beruntung dengan sosok pengacaranya saat itu, yang tidak memanfaatkan situasi dengan membocorkan masalah rumah tangganya.
Baca Juga: Azriel Hermansyah Mendadak Sambangi Kantor Polisi, Ada Apa?
Perceraian itu memang tidak jadi dilakukan atau diajukan, namun kenangan atas momen tersebut masih terngiang dengan jelas dalam kepalanya. Ashanty bahkan mengaku dirinya merasa berdosa kepada anak sambungnya, Azriel Hermansyah.
Saat ia mengungkapkan keinginannya untuk bercerai dengan Anang Hermansyah, ia mengingat dengan jelas raut wajah dari Azriel Hermansyah. Menurutnya, saat itu, Azriel Hermansyah bak seorang anak yang terluka dua kali.
"Aurel sama Azriel denger. Terus gue lihat muka Azriel tuh gue langsung kayak merasa berdosanya tuh sampai sekarang. Dia kayak terluka dua kali," ujar Ashanty.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings