Suara.com - Pernikahan Pratama Arhan dan Azizah Salsha telah dilangsungkan di Jepang kemarin (20/8/2023). Kabar pernikahan mereka sendiri sudah menjadi topik hangat sejak beberapa hari ke belakang.
Selain Pratama Arhan ada atlet lain yang juga kepincut dan akhirnya menikahi anak pejabat. Para atlet nikahi anak pejabat ini pun memiliki rumah tangga yang harmonis dan ada pula yang menantikan anak pertama.
Nah berikut ini adalah daftar atlet nikahi anak pejabat.
1. Pratama Arhan
Pratama Arhan yang memulai karier profesional sejak bergabung dengan PSIS Semarang pada tahun 2020 resmi melepas masa lajang. Atlet berusia 21 tahun ini menikahi Azizah Salsha, putri politisi dan anggota DPR RI Andre Rosiade di Masjid Indonesia Tokyo, Jepang pada (20/8/2023).
Resepsi pernikahannya sendiri digelar di Balai Indonesia Tokyo dengan dihadiri sejumlah pejabat termasuk Erick Thohir hingga Indra Sjafri. Pernikahan Arhan dan Salsha mengejutkan banyak orang, sebab sebelumnya Arhan dan Azizah Salsha tidak pernah dikabarkan menjalin hubungan asmara.
Terlebih sebelumnya Arhan berpacaran beda agama dengan Marshella Aprilia sejak 3 tahun lalu. Namun, cinta mereka kandas dan tak lama setelah putus Arhan dikabarkan menikah dengan Azizah Salsha.
Lepas dari hal tersebut, pernikahan Arhan dan Azizah Salsha didoakan langgeng serta bahagia. Mengingat keduanya menikah muda karena Azizah Salsha baru berusia 19 tahun yang artinya lebih muda dua tahun dari Pratama Arhan.
2. Kevin Sanjaya
Baca Juga: Tyas Mirasih Hingga Azizah Salsha Resmi Menikah, Cici Sumiati Meninggal Dunia
Pemain bulu tangkis ganda putra andalan Indonesia, Kevin Sanjaya menikah dengan putri Hary Tanoesoedibjo yaitu Valencia Tanoesoedibjo. Pernikahan Kevin dan Valencia digelar di Le Meurice, Perancis pada 23 Maret 2023.
Hubungan Kevin dan Valencia mendapat banyak dukungan netizen yang menilai mereka serasi. Sebelumnya Kevin sudah melamar Valencia dengan lamaran yang sangat romantis hingga bikin publik ikutan baper dan berharap keduanya bahagia.
Saat ini Kevin dan Valencia sedang menanti kelahiran calon anak perempuan mereka setelah sebelumnya menggelar acara baby gender reveal bertema badminton. Calon anak pertama Kevin dan Valencia diperkirakan akan lahir pada awal tahun 2024 mendatang.
3. Taufik Hidayat
Rumah tangga Taufik Hidayat dengan Ami Gumelar adem ayem dan harmonis sampai sekarang. Pernikahan mereka yang sudah berjalan selama 17 tahun selama ini jauh dari gosip miring. Istri Taufik Hidayat adalah putri dari Agum Gumelar yang pernah menjabat sebagai Menteri Pertahanan pada masa Presiden Abdurrahman Wahid.
Taufik Hidayat menikahi Ami Gumelar pada 4 Februari 2006 silam. Setelah sebelumnya gagal menikah meski sudah bertunangan dengan artis Deswita Maharani. Kini Taufik Hidayat yang sudah pensiun hidup bahagia dengan istri dan dua anaknya yang mulai beranjak besar.
Berita Terkait
-
Tyas Mirasih Hingga Azizah Salsha Resmi Menikah, Cici Sumiati Meninggal Dunia
-
Belum Hapus Foto Mantan, Azizah Salsha dan Pratama Arhan Menikah Gegara Dijodohkan?
-
Fuji Dapat Lemparan Bunga di Nikahan Pratama Arhan dan Azizah Salsha, Fiks Nyusul?
-
10 Artis dan Pesohor Indonesia yang Menikah di Luar Negeri, Pratama Arhan Langsungkan Pesta di Jepang
-
10 Potret Bridal Shower Berkedok Wisuda Azizah Salsha Istri Pratama Arhan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi