Suara.com - Ibu Denny Sumargo, Meiske juga tak tinggal diam ketika DJ Verny Hasan kembali menantang anaknya untuk tes DNA ulang. Dia bilang sang putra harus sambut tantangan tersebut.
"Kalau kita rasa kita benar, kenapa kita harus takut? Maju terus. Kalau dia mau menantang, dia jual ya kita beli yang penting kebenaran," kata Meiske dilansir dari Cumicumi, Jumat (25/8/2023).
Bahkan, Meiske juga merasa Denny Sumargo tak perlu takut meminta maaf bila terbukti salah. Karena itu, mereka siap menerima tantangan dari DJ Verny Hasan.
"Orang yang berani minta maaf dalam kesalahan dia itu adalah orang yang gentleman. Tapi, kalau kita tidak salah kenapa kita harus mundur? kita maju. Kita mau lihat sampai di mana gitu," ujar Meiske.
Namun, Meiske juga menyampaikan bahwa DJ Verny Hasan seharusnya bisa menjadi wanita berkelas dan memperbaiki masa lalunya yang kelam.
"Buat dia si DJ itu, jadilah perempuan yang punya image, wanita yang berkelas sedikit. Kita semua manusia punya masa lalu, tapi bagaimana caranya kita perbaiki untuk masa sekarang," katanya.
Ibu Denny Sumargo juga meminta DJ Verny Hasan jangan menjadi perempuan murahan yang berusaha mencari sensasi hanya untuk mendapatkan uang atau popularitas.
"Jadilah wanita yang berkelas, jangan jadi perempuan yang murahan. Jangan cuman cari sensasi untuk mendapatkan uang," katanya.
Meiske berpikir bahwa Verny Hasan hanya ingin harta Denny Sumatrgo dan berharap anaknya itu diangkat oleh suami Olivia Allan tersebut.
Baca Juga: Wah, El Rumi Sekarang Panggil Istri Ahmad Dhani Mami Mulan, Warganet Ikut Senang
Meiske juga yakin Verny Hasan tak mungkin mencari anaknya, Denny Sumargo bila kondisi ekonominya berada di bawah.
"Kalau mam punya pikiran dia maunya diakui. Tapi kalau Bang Denny pada saat orang di bawah maksudnya yang kere-kere, apa dia masih mau diakui? Dia mau cari gitu? Dia mau diakui? Apa mungkin ya kita nggak tahu. Ini cuma mungkin kita tidak menuduh. Supaya anaknya mungkin dia mau kasih maksud begini diangkat, kita nggak tahu," kata Meiske dilansir dari TikTok @icawhywhy, Kamis (24/8/2023).
Berita Terkait
-
7 Kronologi Perseteruan Denny Sumargo dan Verny Hasan, Kembali Heboh Setelah 10 Tahun Berlalu
-
Bantah Hapus Tantangan Tes DNA Ulang ke Denny Sumargo, DJ Verny Justru Ancang-Ancang Lapor Polisi
-
Dipuji Santun Bak Istri Habib, Sabrina Chairunnisa Spill OOTD Saat Bertemu Habib Umar
-
Tak Bisa Foto Bareng Habib Umar bin Hafidz, King Faaz Anak Fairuz A Rafiq Nangis
-
Deddy Corbuzier Disuapi Makan oleh Habib Umar, Habib Jafar Ungkap Maknanya: Jaga Kesantunan dalam Berkata-kata
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Album Legendaris Padi Reborn Bakal Dirilis dalam Bentuk Piringan Hitam
-
Sinopsis The Running Man, Aksi Seru Glen Powell Jadi Tumbal Hiburan Brutal
-
8 Film Adaptasi Video Game Terbaik, Silent Hill hingga Mario Bros
-
Olski Comeback! Single Baru Jadi Obat Rindu Penggemar
-
Kisah Penyair Legendaris Chairil Anwar 'Si Binatang Jalang' Bakal Diangkat ke Layar Lebar
-
Bocoran Geng Bridesmaid Pernikahan Taylor Swift dan Travis Kelce: Ada Gigi Hadid dan Selena Gomez
-
Ji Chang Wook Ungkap Perbedaan Aktingnya di Fabricated City dan The Manipulated
-
Film Terbaru Ernest Prakasa Lupa Daratan Singgung Kehidupan Artis Papan Atas
-
Amanda Manopo Siap Tanggung Hidup Kenny Austin Jika Karier Suami Seret
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Don't Call Me Ma'am, Kisah Pahit Manis Persahabatan di Usia 40-an