Suara.com - Kim Dong Wook belakangan sedang ramai diperbincangkan. Dia dikabarkan segera menikah dengan kekasihnya dari kalangan orang biasa.
Terlepas dari kabar bahaginya tersebut, Kim Dong Wook menjadi salah satu artis Korea yang beberapa kali membintangi drama hits.
Salah satu drako yang sempat mencuri perhatian berjudul The Guest. Drama ini sempat tayang di tahun 2018 lalu.
Drama yang berjumlah 16 episode ini, Kim Dong Wook beradu akting dengan Kim Jae Wook dan Jung Eun Chae.
Seperti apa jalan cerita The Guest? Berikut ulasannya.
Sinopsis The Guest
The Guest merupakan drama thriller horor yang tayang perdana di OCN mulai 12 September sampai 1 November 2018 lalu. Drama ini menggaet Kim Dong Wook, Kim Jae Wook, dan Jung Eun Chae sebagai pemeran utama.
Drama ini ditulis oleh penulis Kwon So Ra dan Seo Jae Woon. Sementara itu, sutradaranya adalah Kim Hong Sun yang juga menyutradarai drama Voice, Black, L.U.C.A.: The Beginning, Money Heist: Korea - Joint Economic Area, The Bait, dan lainnya.
The Guest menyoroti kisah paranormal, pendeta, dan detektif yang berusaha untuk memecahkan kejahatan misterius yang terjadi di Korea. Drama hits ini meraih rating yang cukup memuaskan hingga mencapai 4 persen untuk episode terakhirnya di OCN.
Baca Juga: 5 Drama Terbaru Shin Hye Sun, Artis Cantik Korea yang Hari Ini Ulang Tahun ke-34
Pemain The Guest
Kim Dong Wook menjadi pemeran utama di drama The Guest sebagai Yoon Hwa Pyung, seorang paranormal yang terlahir dengan kekuatan psikis. Yoon Hwa Pyung memang berasal dari keluarga dukun. Dia memakai kekuatannya untuk mengusir roh jahat.
Kim Jae Wook memainkan peran sebagai pendeta Choi Yoon di The Guest. Choi Yoon adalah orang yang sinis dan berkepala dingin. Dia tidak suka menjalin hubungan dengan orang lain dan kepribadiannya cenderung sulit didekati. Namun, Choi Yoon diakui kemampuannya sebagai pengusir setan.
Jung Eun Chae juga bergabung di drama The Guest sebagai Kang Gil Young. Dia merupakan seorang detektif yang sangat fokus pada pekerjaannya, tangguh, dan penuh semangat.
Kang Gil Young adalah orang yang santai dan tidak percaya pada hal-hal gaib. Namun, pandangannya berubah setelah bertemu dengan Choi Yoon dan Yoon Hwa Pyung. Dia menjadi terlibat dengan dunia pengusiran setan.
Alasan Nonton The Guest
Berita Terkait
-
Tiket Gala Premiere Film Horor Kuyank Diskon Buy 1 Get 1, Cek Syaratnya
-
Penggemar Horor, Ini Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Sebelum Dijemput Nenek di Cinema XXI
-
Promo Buy 1 Get 1 Tiket Film Esok Tanpa Ibu di m.tix, Simak Cara Belinya
-
Mulai Hari Ini, Film Bidadari Surga Gelar Promo Buy 1 Get 1 di m.tix, Serbu Sebelum Kehabisan
-
Masih Berlaku! Promo Tiket Film Horor Alas Roban Beli 1 Gratis 1 di m.tix
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
Terkini
-
5 Artis Merenungi Kembali Keputusan Nikah Muda, Terbaru Jule
-
Kakak Maia Estianty Bantah Keluarganya Acuhkan Ahmad Dhani: Tapi Kalau Sama Istrinya...
-
Aparat yang Sidak Penjual Es Kue Jadul Minta Maaf Sudah Salah Tuduh: Bentuk Respons Cepat
-
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
-
Banting Tulang dari Masa Sulit demi Keluarga, Ayah Ungkap Sifat Asli Lula Lahfah
-
Demi Jemput Cucu, Eva Manurung Rela Kenakan Hijab
-
Reza Arap Datang Tahlilan, Ayah Lula Lahfah Bungkam soal Pemeriksaan Kasus Putrinya
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI