Suara.com - Sisca Kohl melahirkan anak pertama dari pernikahannya dengan Jess No Limit. Kabar bahagia itu diumumkan Jess No Limit melalui unggahan Instagram pada Sabtu (9/9/2023) malam waktu Indonesia.
Dalam unggahan tersebut, Jess No Limit juga langsung mengumumkan nama dari putri sekaligus anak pertamanya dengan Sisca Kohl yakni Sophia Eleanor Justin. Simak potret Sisca Kohl dan Justin No Limit sambut Baby No Limit berikut ini.
1. Lahiran di Singapura
Sisca Kohl melahirkan anak pertama dengan Jess No Limit di Singapura. Rencana itu sudah dia sampaikan sebelum melahirkan. Sisca mengaku jadwal lahiran lebih cepat dari perkiraan sehingga dia dan suami sudah di Singapura sejak Kamis (7/9/2023).
2. Lahiran Lebih Cepat Dari Perkiraan
"H-1 Baby No Limit lahir. Ternyata Baby No Limit lahirnya lebih cepat dari perkiraan, guys. Papa Jess No Limit @/jessnolimit udah excited banget," tulis Sisca di Instagram pada Kamis (7/9/2023).
3. Siap-Siap Lahiran
Dalam postingan tersebut, Sisca terlihat masih berada dalam ruangan rawat inap untuk menantikan jadwal kelahirannya. Namun dia telah memakai baju pasien untuk mempersiapkan proses kelahiran anak pertama yang didampingi langsung oleh suaminya.
4. Sempat Bagi Rezeki ke Followers
Jelang lahiran, Sisca masih sempat berbagi rezeki untuk para followers-nya. Sembari Jess No Limit memegang uang dollar, Sisca mengajak para followers-nya untuk menebak jam kelahiran baby No Limit.
5. Jess No Limit Tak Henti Beri Semangat
Sementara itu Jess No Limit tak henti-hentinya menyemangati dan memberi ciuman pada Sisca jelang lahiran. Dia mengungkapkan kebahagiaannya akan segera menjadi seorang ayah.
6. Jess No Limit Berkaca-Kaca
"Hari ini Baby No Limit akan lahir guys, ini adalah momen terakhir aku pegang perut hamil istriku guys," kata Jess No Limit dengan mata berkaca-kaca.
7. Jalani Operasi 10-20 Menit
Dengan semangat tinggi, Sisca Kohl mengungkap bahwa dia akan segera masuk ke ruang operasi dalam waktu 10 sampai 20 menit. Dukungan penuh semangat tak henti-hentinya diucapkan oleh Jess No Limit pada Sisca.
Baca Juga: Sisca Kohl Melahirkan di RS Singapura, Nama Bayinya Cantik Banget!
8. Minta Doa
"Bumil semangat ya," ucap Jess No Limit.
"Terima kasih," jawab Sisca Kohl.
"Ini udah hitungan menit ya mau operasi, doain semoga lancar ya," kata Jess No Limit lagi.
9. Baby Sophia No Limit Lahir
Tak lama kemudian, Jess No Limit membagikan video ketika buah hatinya sudah lahir.
"Terima kasih Tuhan Yesus, anak aku dan istri aku @siscakohl, Sophia Eleanor Justin @sophianolimit telah lahir di dunia dengan selamat!" tulis sang YouTuber.
10. Pertama Kali Baby Sophia Digendong
Jess No Limit juga membagikan momen haru ketika pertama kali menggendong baby No Limit yang diberi nama Sophia.
Berita Terkait
-
Sisca Kohl Melahirkan di RS Singapura, Nama Bayinya Cantik Banget!
-
Selamat! Jess No Limit dan Sisca Kohl Sambut Kelahiran Anak Pertama
-
Tantang Denny Sumargo Tes DNA di Singapura, DJ Verny Hasan Gercep Buatkan Paspor Anaknya
-
Singapura Sepakat Impor Listrik Rendah Karbon dari Indonesia
-
Indonesia Akhirnya Ekspor Listrik ke Singapura, Berapa Banyak?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki