Suara.com - Film Korea terbaru Sleep akhirnya tayang di bioskop Indonesia. Film yang dibintangi artis Korea Yu Mi dan Lee Sun Kyun sudah tayang sejak, Rabu (13/9/2023).
Yu Mi dan Lee Sun Kyun didapuk sebagai pemeran utama. Film tersebut disutradarai oleh Yoo Jae Sun.
Sebelum menyaksikan filmnya, ada baiknya kamu kepoin beberapa fakta film Korea Sleep yang menarik di bawah ini!
1. Cerita Film Sleep yang Bikin Merinding
Sleep adalah film baru Korea yang menggaet dua bintang terkenal Korea yakni Jung Yu Mi dan Lee Sun Kyun sebagai bintang utama. Yoo Jae Sun yang menulis dan menyutradarai film bergenre horor, thriller, dan misteri ini.
Film ini menggambarkan kisah pasangan pengantin baru yang bahagia yakni Soo Jin (Jung Yu Mi) dan suaminya Hyun Soo (Lee Sun Kyun). Namun, semua berubah jadi mimpi buruk karena Hyun Soo menderita masalah tidur dan mulai berperilaku tidak normal selama tidurnya.
Di film Sleep, Lee Sun Kyun akan memerankan Hyun Soo, suami Soo Jin (Jung Yu Mi) yang menderita masalah tidur. Setiap kali Hyun Soo tidur, dia berubah menjadi orang lain tanpa mengingat apa yang terjadi malam sebelumnya.
"Setelah pertama kali membaca naskahnya, saya pikir ini adalah film yang sangat unik yang belum pernah saya lihat sebelumnya. Ini sangat unik sehingga sulit untuk dimasukkan ke dalam satu kategori tertentu," kata Lee Sun Kyun soal film Sleep yang dibintanginya seperti dilansir dari Soompi.
3. Karakter Jung Yu Mi
Baca Juga: 5 Fakta No Way Out, Drama Baru Lee Sun Kyun Setelah Payback: Money and Power
Sementara itu, Jung Yu Mi berperan sebagai Soo Jin, istri Hyun Soo yang merasa suaminya bertingkah aneh saat tidur. Soo Jin diliputi kecemasan bahwa Hyun Soo akan menyakiti keluarganya saat tidur dan hampir tidak bisa tidur sedikitpun karena ketakutan ini.
Terutama Soo Jin menjadi gelisah karena takut suaminya akan mencelakai bayi mereka yang baru lahir. Mereka pun mencoba mengungkap misteri soal alasan di balik perilaku abnormal Hyun Soo saat tidur.
"Ini merupakan skenario yang ringkas dan menarik yang dapat dibaca sekaligus," kata Jung Yu Mi mengenang momen saat dia membaca naskah film Sleep untuk pertama kalinya.
4. Adu Akting Dua Bintang Ternama Korea
Selain ceritanya yang menarik, film Korea Sleep juga curi perhatian karena dua bintang ternama Korea dengan akting ciamik yang membintanginya yakni Jung Yu Mi dan Lee Sun Kyun. Jung Yu Mi sudah banyak membintangi drama dan film hits selama ini seperti Discovery of Love, Live, The School Nurse Files, Train to Busan, Psychokinesis, Kim Ji-Young: Born 1982, dan masih banyak lagi.
Sementara itu, Lee Sun Kyun juga nggak kaleng-kaleng aktingnya, terbukti tahun ini dia juga bergabung di dua film keren lainnya yakni Killing Romance dan Project - Silence. Lee Sun Kyun yang juga bergabung di proyek bergengsi seperti Coffee Prince, Pasta, My Mister, A Hard Day, Parasite, Kingmaker, dan lainnya juga punya drama baru yakni Payback: Money and Power dan No Way Out.
Berita Terkait
-
Buntut Kasus Lee Sun-kyun, Pihak Kepolisian dan Jurnalis Ikut Didakwa
-
Perdana Tampil, Jeon Hye-jin Akan Main Drama Usai Lee Sun-kyun Meninggal
-
Berakhir Happy Ending, Gaun Jung Yu Mi di Drama Korea 'Love Your Enemy' Dikritik
-
Imbas Peras Lee Sun-kyun Rp3,9 M, Mantan Aktris hingga Staf Bar Dipenjara
-
Spoiler Episode 9 Drama Love Your Enemy, Hubungan Rahasia Terungkap?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki