Suara.com - Artis-artis yang kena sentil gara-gara ikut berjualan di live TikTok sampai membuat pasar tradisional sepi mulai berkomentar. Salah satunya seperti Melaney Ricardo yang keberatan dengan hal itu.
"Itu juga kan bukan jual produk sendiri. Aku affiliate, dapetnya cuma berapa persen," ujar Melaney Ricardo di program Rumpi Trans TV, Selasa (19/9/2023).
Melaney Ricardo merasa para pedagang tradisional lah yang mestinya mulai beradaptasi dengan perkembangan zaman.
Sebab saat berdagang di live TikTok pun, Melaney Ricardo juga cuma dibayar untuk mendongkrak penjualan produk tertentu dari orang biasa.
"Sebetulnya yang diuntungkan dari jual barang itu kan produknya. Kami artis-artis ini dibayarnya kalau dibanding sama endorsement dulu itu jauh," terang Melaney Ricardo.
Daripada melarang orang-orang berdagang di live TikTok seperti wacana yang ada, lebih bijak menurut Melaney Ricardo untuk pemerintah menerbitkan aturan yang jelas perihal sistem dagang lewat media sosial yang sekarang sedang jadi tren.
"Mungkin aturannya harus jelas. Kami para artis juga pasti mau mengikuti aturan kok asal jelas," kata Melaney Ricardo.
Setahu Melaney Ricardo, mereka yang laris berdagang di platform media sosial malah sebagian besar dari kalangan orang biasa.
Melaney Ricardo tak mau keluhan para pedagang yang tidak mau mengikuti perkembangan zaman berdampak buruk ke mereka-mereka yang masih mau memutar otak untuk meraup keuntungan besar.
"Jangan sampai deh pada ditutup rezekinya," ucap Melaney Ricardo.
Sebagaimana diketahui, publik belakangan memang sedang dihebohkan dengan isu pelarangan TikTok Shop. Wacana didengungkan Kementerian Koperasi dan UKM atas dalih menghadirkan persaingan sehat antar pelaku UMKM.
Maraknya artis berdagang di TikTok Shop sendiri masuk dalam daftar pemicu kesenjangan antar pegiat UMKM. Keluhan kabarnya datang langsung dari salah satu pedagang Pasar Tanah Abang, Jakarta yang penjualannya lesu semenjak TikTok Shop jadi tren di kalangan masyarakat.
Berita Terkait
-
Ramai Gunjingan Soal Wajahnya di Kamera Wartawan, Melaney Ricardo Beri Respon Menohok: Bopeng Bukan Aib
-
Melaney Ricardo Santuy Wajahnya Tersorot Kamera 'Jahat' Wartawan: Kalau Syahrini Pasti Disomasi
-
Takut Jadi Korban Kamera Jahat Lagi, Tingkah Melaney Ricardo Bikin Ngakak saat Bertemu Wartawan
-
Jadi Korban Kamera Wartawan, Melaney Ricardo Malah Bersyukur Punya Wajah Bopeng
-
Giliran Wajah Melaney Ricardo Jadi 'Korban' Kamera Wartawan, Netizen: Kok Aneh ya, Gue Pernah Ketemu Langsung...
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Anime Legendaris 5 Centimeters Per Second Tayang Ulang Januari 2026, Ini Sinopsisnya!
-
Review Penunggu Rumah: Buto Ijo, Upaya Gandhi Fernando Angkat Mitologi yang Terlupakan.
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Pakai Aplikasi Zangi, Ammar Zoni Ungkap Cara Hubungi Pacar dari Lapas
-
Inara Rusli Blak-blakan soal Nikah Siri dengan Insanul Fahmi: Semua yang Beredar Hoaks
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Sinopsis Film Send Help: Teror Bertahan Hidup di Pulau Terpencil Versi Sam Raimi
-
6 Film Rachel Amanda, Suka Duka Tawa Baru Tayang di Bioskop
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert