Suara.com - Kehadiran Rafael Tan di acara Premier Night film The Marvel pada 7 November lalu rupanya berhasil mencuri perhatian publik. Hadir mengenakan busana yang terinspirasi dari karakter Prince Yan yang diperankan oleh aktor asal Korea Selatan, Park Seo Joon.
Lantaran mengenakan busana serta gaya rambut yang hampir mirip, beberapa warganet pun sempat kegocek mengira sosok yang melintasi karpet biru itu sebagai Park Seo Joon alih-alih Rafael Tan.
Akun Twitter WatchmenID pun membagikan kolase penampilan Rafael Tan saat cosplay sebagai Prince Yan dengan poster Park Seo Joon saat memerankan karakter tersebut.
"Kaget bentar min Marvel Indonesia," cuit akun tersebut.
Dalam unggahan tersebut, Rafael Tan tampil percaya diri mengenakan setelan beludru maroon. Rambutnya ditata sehingga terlihat panjang dan berbelahan mirip dengan karakter Prince Yan.
Ia sempat tersenyum tipis ke arah kamera dan berpose sebelum akhirnya melanjutkan berjalan ddi karpet biru.
Sekilas, wajah Rafael Tan memang terlihat mirip dengan Park Seo Joon. Terlebih dalam poster yang diunggah sosok aktor kelahiran 16 Desember 1988 ini memiliki garis wajah mirip Rafael bila dilihat dari samping.
Alhasil kemiripan wajah keduanya ini pun mencuri perhatian publik dan menuai beragam komentar.
"Waduh hampir saja terkecoh," balas seorang warganet. "Ampe gue pelototin ternyata emang Rafael," celetuk warganet lain. "Park Seo Joon jalur seblak ini sih Rafael," timpal warganet yang berbeda.
Baca Juga: Saling Terhubung, 9 Film Marvel Ini Wajib Ditonton Sebelum 'The Marvels'
Berita Terkait
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Park Seo Joon, Terbaru Concrete Utopia
-
5 Fakta Park Seo Joon, Menjadi Sorotan karena Sikapnya Kepada Park Boyoung
-
Sikap Rafael Tan saat Adzan Berkumandang Dipuji: Paginya ke Gereja, Sorenya Ikut Salat
-
Diisukan Dekat dengan Inge Anugrah, Rafael Tan Bantah dengan Tegas
-
7 Pesona Rafael Tan, Dulu Terkenal Jadi Anak Boyband Kini Jadi Duta Seblak
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Horor Biasa, Penunggu Rumah: Buto Ijo Hadirkan Ketegangan yang Ramah Anak dan Keluarga
-
4 Artis Ungkap Kisah Hidup Lewat Buku, Jauh Sebelum Aurelie Moeremans
-
Profil Becky Armstrong, Nanno Baru di Girl from Nowhere: The Reset
-
Keluar dari Zona Nyaman, Judika Jelajahi Nuansa Folk Lewat Lagu "Terpikat Pada Cinta"
-
Eksplorasi Tabu dan Misteri di Bercinta dengan Maut, Hadirkan Maxime Bouttier hingga Teuku Rassya
-
Film India Haq Dinilai Mirip Kasus Inara Rusli, Bisa Ditonton di Netflix
-
Mengenal Deviana Mulyadi, Istri Kak Seto yang Jarang Tersorot
-
Wajib Tahu! Rekap Film 28 Years Later Sebelum Nonton The Bone Temple
-
Sinopsis The Art of Sarah, Lee Jun Hyuk Selidiki Kehidupan Shin Hae Sun yang Penuh Teka-teki
-
Kasus Aurelie Jadi Pemicu, Kak Seto Dituding Child Grooming Gara-Gara Usia Istri