Suara.com - Banyak cerita inspiratif yang muncul dari para gamer. Salah satunya yang menarik untuk disimak adalah kisah YouTuber sekaligus konten kreator game bernama Febrian Paundra Alditama.
Febrian Paundra Alditama yang punya nama panggung Andra ST ini kini menjadi salah satu YouTuber yang konten-kontennya ditonton banyak orang. Sebagai bukti, cowok kelahiran Sukoharjo, 28 Februari 2005 itu kini telah memiliki 3,19 juta subscriber.
Setiap konten yang diunggah Andra selalu mendapat respons positif dari warganet. Apalagi, Andra juga kerap berkolaborasi dengan sejumlah YouTuber lain, hingga membuat kontennya menarik untuk disimak.
Menjadi konten kreator game sebenarnya tidak pernah direncanakan oleh Andra. Seperti remaja kebanyakan, Andra memang sangat menyukai game dan ia merasa mampu memainkan berbagai games, meski yang sulit sekalipun.
Kemudian pada saat pandemi Covid-19, Andra ST yang masih duduk di bangku SMA iseng-iseng mengunggah video permainan video game-nya ke YouTube. Tak disangka, video Andra mendapat sambutan positif dari warganet.
"Keesokan harinya saya kaget tiba-tiba video itu meledak dan banyak sekali yang menontonnya. Dari situlah saya mulai aktif membikin konten di TikTok dan YouTube. Sekarang bisa dikenal dengan sebutan Andra ST," ujar Andra dalam keterangan resminya.
Populer sebagai seorang YouTuber tentu membawa berkah bagi Andra ST. Selain terkenal dan memiliki banyak kenalan, Andra juga mengaku telah mendapatkan banyak manfaat secara material.
"Tentu prestasi ini sudah menghasilkan uang yang dapat membantu ekonimoi saya. Saya juga banyak kenalan dengan orang kreatif, yang menambah manfaat buat karier saya," tutur Andra.
Selain pandai bermain game, Andra ST juga dikenal sebagai siswa yang memiliki otak encer. Berbagai macam penghargaan di bidang akademi telah dikoleksi Andra. Salah satunya, Juara 2 Olimpiade Matematika tingkat SMP, Juara 3 Biologi USA Al Azhar (SMP), Matematika Ujian Nasional SD Nilai 100 dan penghargaan membanggakan lainnya.
Baca Juga: Profil Muhammad Husein, Relawan Gaza asal Indonesia yang Diisukan Meninggal
Rupanya, ada cerita menarik di balik Andra ST memiliki otak encer. Menurutnya, hal itu terjadi karena ia pernah mengalami kecelakaan parah, ditabrak oleh sepedamotor.
"Saat kelas 3 SD saya mengalami kecelakaan parah, ditabrak motor Ninja hingga mengalami banyak pendaraha. Untungnya di sana saya enggak meninggal, tetapi semenjak kejadian itu saya sangat mengalami perubahan drastis, saya merasa otak saya di genjutsu. Saya berubah menjadi anak yang pintar dan aktif berkembang. Dan saat SD dan SMP, saya mendapatkan beberapa medali lomba yang cukup membanggakan," tutur Andra ST.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV
-
Lebih dari Sekadar Sekuel, Teman Tegar Maira Bawa Misi Penyelamatan Hutan Papua
-
Dibongkar Beby Prisillia, Onadio Leonardo Bebas Rehabilitasi Narkoba Besok
-
Sinopsis Portraits of Delusion, Reuni Bae Suzy dan Kim Seon Ho di Drakor Thriller Misteri
-
Sabrina Chairunnisa Sentil Warganet yang Menghakimi Lula Lahfah
-
Viral Pak RT di Jakarta Mendunia Gara-Gara Ubah Got Jadi Kolam Lele, Diundang TV Nasional China
-
Anggap Temannya Miskin, Perempuan Ini Minta Bayi Kembar yang Baru Dilahirkan