Suara.com - Eks rekan bisnis yang telah menipu Jessica Iskandar, Christoper Steffanus Budianto atau Steven tak terima diteriaki bak maling saat tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada 21 November 2023. Steven sampai berencana melaporkan Jedar dan suami, Vincent Verhaag.
"Klien kami akan menuntut balik. Dia merasa nama baiknya selalu dipojokkan, selalu dibilang penipu miliaran," kata pengacara Steven, Togar Situmorang dalam sebuah wawancara di Polda Metro Jaya, Jakarta, baru-baru ini.
Pernyataan pihak Steven soal rencana laporan balik pun ikut ditanggapi Jessica Iskandar. Sama seperti komentar Vincent Verhaag, Jedar juga merasa aneh dengan sikap Steven yang seolah-olah paling tersakiti.
"Ini lucu dan aneh banget sih," imbuh Jessica Iskandar, saat ditemui di kediamannya di kawasan Setiabudi, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (27/11/2023).
Jessica Iskandar meminta Steven berpikir ulang dengan akal sehatnya. Kalau memang merasa terintimidasi, Jedar mengingatkan Steven tentang bagaimana perasaan dirinya selaku korban penipuan.
"Kalau misalkan dia merasa terintimidasi, terus apa rasanya jadi aku? Apa rasanya jadi keluarga aku yang kamu bawa uangnya? Apa rasanya aku kerja dari 16 tahun pagi sampai pagi lagi?," ujar Jessica Iskandar.
"Aku cuma tanya, 'Kenapa kamu bawa uang saya?' Kamu merasa terintimidasi? Apa kabar saya yang kamu bawa uangnya?," kata Jessica Iskandar menyambung.
Jessica Iskandar terang-terangan makin sakit hati ke Steven setelah tahu dirinya masih tidak merasa bersalah usai ditangkap. Bila dihitung-hitung sejak awal masalah, ibu dua anak itu merasa lebih pantas sakit hati dengan perbuatan Steven.
"Betapa sakitnya hati saya kalau masalah kayak begini dibilang intimidasi. Itu jadi lucu, kayak aneh gitu," ucap Jessica Iskandar.
Baca Juga: Tak Terima Diteriaki Jessica Iskandar dan Suami, Steven Si Penipu Rp9,8 Miliar Akan Lapor Polisi
"Harusnya yang merasa sakit hati, sakit mental, yang rugi itu saya. Jadi aku bingung sih nanggepinnya, lucu," ucap perempuan 35 tahun ini.
Sama seperti Vincent Verhaag, Jessica Iskandar mempersilakan Steven melakukan laporan polisi kalau memang dirasa perlu. Ke depan, mereka tinggal saling beradu bukti untuk membuktikan siapa yang salah.
Sebelumnya, Vincent Verhaag lebih dulu buka suara soal tudingan mengintimidasi Steven di bandara lewat teriakan-teriakan di depan wajahnya. Menurut Vincent, wajar kalau korban penipuan emosi saat bertemu pelaku yang mencoba lari dari proses hukum.
"Ya namanya manusia ya, namanya ketemu setelah 18 bulan mangkir, emosi. Kalau dia tiba-tiba datang terus nanya selama ini ke mana, ya salahnya di mana?," tutur Vincent Verhaag.
Ditambah lagi, Vincent Verhaag juga tidak melakukan kontak fisik ke Steven selama melancarkan aksi. Ia bingung dari mana Steven mendapat motif intimidasi seperti yang sebelumnya disampaikan sang pengacara.
Berita Terkait
-
Tak Terima Diteriaki Jessica Iskandar dan Suami, Steven Si Penipu Rp9,8 Miliar Akan Lapor Polisi
-
Jessica Iskandar Unggah Foto Lawas dengan Pelaku Penipuan Rp9,8 M: Terima Kasih Tuhan
-
Jessica Iskandar Unggah Foto Bareng Steven Si Penipu Rp9,8 M: Semoga Tobat dan Kembalikkan Hak Miliku
-
Gencar Dikabarkan Cerai, Ria Ricis Mulai Bosan dengan Teuku Ryan
-
Puas Teriaki Steven Usai Ditangkap Polisi, Jessica Iskandar: 1,5 Tahun Aku Tahan
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Ibu Azizah Salsha Dihujat Usai Ajak Anaknya Liburan, Pergi saat Masa Iddah Langgar Syariat?
-
Posting Foto Fitting Baju Adat, El Rumi Siap Nikahi Syifa Hadju?
-
Manggung di Synchronize Fest 2025, D'Masiv Bawa Oleh-Oleh dari Los Angeles
-
Nyaris Bubar! Maxime Bouttier Ungkap Alasan Hampir Tinggalkan Luna Maya di 3 Bulan PDKT
-
Doa El Rumi Setahun Pacaran dengan Syifa Hadju Jadi Sorotan: Bismillah Selamanya
-
Dari Kolam Ikan sampai Suami Baru: Anisa dan Juwita Bahar Kuasai Panggung Synchronize Fest 2025
-
Ngeri, Pandji Pragiwaksono Ungkap Show-nya Ditonton Intel, Ketahuan Gara-gara Ini...
-
Suara Iqbaal Ramadhan Jadi Sorotan: Dulu Merdu, Sekarang Bikin Kaget
-
Daftar Line Up Synchronize Fest Hari Kedua, Ada Wali Band, AADC, Jamrud hingga Guruh Gipsy
-
Azizah Salsha Masih Masa Iddah, Orangtua Malah Mengajak Jalan-Jalan ke Jepang