Suara.com - Jessica Iskandar membuktikan janjinya untuk datang menyambut kedatangan eks rekan bisnisnya, Christoper Steffanus Budianto atau Steven di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Selasa (21/11/2023).
Datang bersama Vincent Verhaag dan tim pengacaranya, mereka mengaku lega karena Steven akhirnya tertangkap.
"Lega lah, karena kan yang kami tunggu klarifikasi dari sisi dia dan sekarang dia akan di BAP. Jadi dia bisa mengklarifikasi kronologi yang sebenar-benarnya," ujar Vincent Verhaag.
Awalnya, Jessica Iskandar memastikan tidak akan terpancing emosi saat bertemu Steven lagi. Ia cuma ingin bertanya kenapa Steven tega menipunya sampai miliaran Rupiah.
"Paling hanya bisa bertanya, kenapa kamu lakuin ini. Apalagi waktu itu kan di saat saya mau melahirkan, dibawa ke mana uang saya," kata Jessica Iskandar.
Hanya saja, suasana berubah saat Steven tiba di bandara. Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag tetap tak kuasa menahan emosi. Keduanya kompak meneriaki Steven saat digiring menuju mobil penyidik yang melakukan penjemputan di bandara.
"Balikin mobil saya! Uang saya balikin! Jangan ambil punya orang!" bunyi salah satu pekikan Jessica Iskandar yang terdengar saat ikut mengawal Steven.
Sulit bagi Jessica Iskandar maupun Vincent Verhaag menahan amarah mereka saat melihat Steven. Bagi mereka, wajah Steven langsung membawa ingatan mereka ke masa-masa sulit untuk bangkit dari keterpurukan sejak 1,5 tahun lalu.
"Dari 1,5 tahun ini aku udah nahan banget untuk mengolah perasaan sendiri, untuk keluar dari bayang-bayang musibah. Terus terang, itu cobaan yang berat. Apalagi, itu pas awal kami menikah, pas mau melahirkan juga. Jadi itu berat banget," ujar Jessica Iskandar.
"Selama 1,5 tahun ini aku juga mengikhlaskan untuk bangkit lagi, fokus ke suami dan anak-anak. Dari yang kemarin itu kan amat sangat menguras tenaga, biaya, mental, waktu juga. Semua berantakan," sambung artis yang biasa disapa Jedar.
Kembalinya ingatan tentang masa-masa sulit usai ditipu Steven langsung menimbulkan rasa sesak dalam batin Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag. Oleh karenanya, niat berbicara baik-baik ke Steven pun kandas.
"Ketemu sosok yang membuat masalah, rasanya aku kayak meledak gitu, langsung meledak. Bener-bener aku kayak, kenapa tega banget ngelakuin itu sama aku, aku nggak pernah jahat sama dia," ucap Jessica Iskandar.
Sebelumnya diberitakan, Polri mengumumkan penangkapan Steven pada Senin (20/11/2023). Steven langsung dipulangkan ke Indonesia sehari setelahnya.
Jessica Iskandar mengaku ditipu Steven dalam bisnis rental mobil pada 2022. Ia kehilangan 11 mobil mewah dengan total kerugian Rp9,8 miliar imbas kerja sama tersebut.
Jessica Iskandar kemudian melaporkan Steven ke Polda Metro Jaya pada 15 Juni 2022. Proses hukum sempat tertunda lama hingga sempat membuat perempuan 35 tahun stres.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Iko Uwais Bergabung di Film Road House 2, Main BarengJake Gyllenhaal danHidetoshi Nishijima
-
Film Hollywood di Netflix November 2025, Horor Klasik Sampai Komedi Nostalgia
-
Produseri Film 'Timur', Nagita Slavina Temukan Kesamaan Sensasi Genre Action dan Horor
-
Nagita Slavina Beberkan Alasan Produseri Film Laga Iko Uwais 'Timur'
-
Sosok Ketiga Lintrik: Teror Berbalut Misteri Pelet, Tayang di Bioskop Mulai Hari Ini
-
Sinopsis LOVE.exe, Drama Komedi Romantis Baru Kim Yo Han dan Hwang Bo Reum Byeol di Viu
-
Profil Fatima Bosch, Miss Meksiko 2025 yang Walk Out Usai Dihina 'Bodoh'
-
Ada Adegan Sentuhan dengan Senior, Norma Cinta Salut dengan Totalitas Pemain Danyang Wingit
-
4 Film Ariel Noah Sebelum Jadi Dilan 1997, Ada yang Laku Keras!
-
Bukan Cuma Modal Tampang, Ini Sederet Kemiripan Ariel NOAH dan Dilan yang Bikin Pidi Baiq Kepincut