Suara.com - Di tengah-tengah santernya isu perceraian dengan Teuku Ryan, Ria Ricis mendadak membagikan video pindahan rumah pada Sabtu (25/11/2023) kemarin.
Dalam video pindahan rumah tersebut, Ria Ricis dan suaminya, Teuku Ryan, tidak tampak batang hidungnya.
Kendati demikian, sejumlah karyawan tampaknya menggantikan tugas Ria Ricis dan Teuku Ryan untuk mengemas barang-barang dari rumah tersebut.
Dari unggahan yang beredar, beberapa karyawan membenarkan jika adik Oki Setiana Dewi itu akan angkat kaki dari rumah.
"Lagi ngapain sus?" ujar kameramen. "Lagi beres-beres barang buat pindahan," ucap babysitter anak Ricis.
Menurut babysitter Moana, Ria Ricis pindahan barang-barang secara dicicil alih-alih langsung sekaligus.
"Mainan Moana semua ini. Aku aja kemarin semalam sampai setengah 12, baru baju Moana. Itu aja belum selesai," sambung babysitter Moana.
Aksi Ria Ricis membagikan video pindah rumah di tengah-tengah santernya isu percaraian ini mendulang atensi sebanak 322 ribu jumlah tayangan.
"Detik-detik pindah rumah, packing seharian," bunyi judul yang disertakan Ria Ricis dalam kanal YouTube Ricis Official, dilansir pada Rabu (29/11/2023).
Baca Juga: Berkaca dari Isu Keretakan Hubungan Ria Ricis - Teuku Ryan: Begini Cara Pertahankan Rumah Tangga
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen menduga motif Ria Ricis pindah rumah karena kepercayaan mitos buang sial.
"Rumah ini memang bikn aura buruk buat keluarga kecil kalian. Memang bukan rezekinya. Sabar-sabar, ya," tulis seorang netizen. "Kak Icis lagi buang sial?" kata netizen lain.
Sementara itu, sebagian netizen lainnya ramai mendoakan Ria Ricis agar bisa lebih bahagia tinggal di rumah baru.
"Semoga betah di rumah baru," sambung netizen lain. "Semoga rumah barunya ditinggalin adem dan nyaman ya," tutur netizen yang lainnya.
Berita Terkait
-
Bukan Cuma Keturunan Bangsawan, Teuku Ryan Punya 4 Sumber Kekayaan Enggak Kaleng-kaleng
-
Siapa Nama Anak Ria Ricis? Orang Tua Sampai Buat Jadwal Asuh hingga Isu Perpisahan
-
4 Jenis Olahraga yang Ditekuni Ria Ricis, Bikin Kagum saat Berkuda sambil Memanah
-
4 Fakta Menarik Moana Anak Ria Ricis, Usia 5 Bulan Sudah Diajak Naik Jetski dan ATV
-
Lagi Kencang Isu Cerai, Ria Ricis Diduga Sindir Teuku Ryan soal Tulang Punggung Keluarga
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
Terkini
-
Doa El Rumi Setahun Pacaran dengan Syifa Hadju Jadi Sorotan: Bismillah Selamanya
-
Dari Kolam Ikan sampai Suami Baru: Anisa dan Juwita Bahar Kuasai Panggung Synchronize Fest 2025
-
Ngeri, Pandji Pragiwaksono Ungkap Show-nya Ditonton Intel, Ketahuan Gara-gara Ini...
-
Suara Iqbaal Ramadhan Jadi Sorotan: Dulu Merdu, Sekarang Bikin Kaget
-
Daftar Line Up Synchronize Fest Hari Kedua, Ada Wali Band, AADC, Jamrud hingga Guruh Gipsy
-
Azizah Salsha Masih Masa Iddah, Orangtua Malah Mengajak Jalan-Jalan ke Jepang
-
Ikuti Jejak Yai Mim, Sahara Juga Temui Dedi Mulyadi, Warganet: Haus Validasi!
-
Deddy Corbuzier Akhirnya Bicara soal Isu Perceraian, Semprot Humas PA Jaksel
-
Daripada Berkoar di Medsos, Tokoh Muda Tangsel Ajak Leony Vitria Diskusi: Perlu Kita Selesaikan...
-
Letto Sulap Lagu Sandaran Hati Jadi Koplo di Synchronize Festival 2025