Suara.com - Pertandingan tenis amal bertajuk The Juara yang mempertemukan para artis digelar hari ini, Rabu (29/11/2023) di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta. Salah satu pertandingan mempertemukan pasangan ganda campuran Ibnu Jamil - Ririn Ekawati dan Judika - Duma Riris.
Bertajuk Happy Family Match, laga kedua pasangan artis berlangsung berat sebelah. Judika dan Duma Riris tampak lebih siap menyambut pertandingan ketimbang Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati.
Dari pantauan jurnalis Suara.com di lokasi, pasangan Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati banyak melakukan blunder. Di salah satu momen, Ibnu sampai gemas ke Ririn karena membiarkan bola pukulan Duma Riris melintas di depan mereka. Ibnu juga sempat terkapar gara-gara frustasi usai pontang-panting membalas pukulan Judika dan Duma, sementara Ririn cuma menonton.
Ririn Ekawati pun juga terlihat kesal ke dirinya sendiri. Ia beberapa kali menjatuhkan raket gara-gara gagal menyapu bola kiriman lawan.
Laga Ibnu Jamil - Ririn Ekawati dan Judika - Duma Riris bahkan jadi salah satu yang berakhir paling cepat. Ibnu dan Ririn kalah telak dengan skor 1-8.
Usai laga, Ibnu Jamil bercerita tentang penyebab dirinya dan Ririn Ekawati tampil buruk. Mereka sangat minim persiapan karena Ibnu tidak memberitahu Ririn soal adanya pertandingan tersebut.
"Jadi saya waktu Valen ngajakin main sama istri, katanya mau ditandingin lawan Judika sama Duma. Saya pikir, kayaknya oke nih, siapa takut gue bilang, berani aja. Tapi, itu gue tanpa konfirmasi dan persetujuan istri," kata Ibnu Jamil seraya tertawa.
Ibnu Jamil baru memberitahu Ririn Ekawati setelah pamflet pengumuman laga amal para artis di The Juara sudah keluar. Alhasil, Ririn cuma mendapat kesempatan memegang raket tenis 4 kali sebelum bertanding.
"Dia baru megang raket itu 4 kali, dan langsung turun. Hasilnya, alhamdulillah kalah," kata Ibnu Jamil.
Baca Juga: Ririn Ekawati Bantah Hamil Anak Ibnu Jamil, Netizen Merasa Kena Prank
Ririn Ekawati pun tak kalah kesalnya. Ia sampai merasa keterlibatannya di laga tenis amal merupakan hasil jebakan Ibnu Jamil.
"Saya merasa dijebak sama suami sendiri," kata Ririn Ekawati.
Namun di sisi lain, Ririn Ekawati senang karena Ibnu Jamil mau mengenalkan sesuatu yang baru kepada dirinya lewat pertandingan tenis.
"Nggak ada kata nggak sih. Kan ini seru-seruan ya, ya yang penting kami kalah," ucap Ririn Ekawati seraya tertawa.
Selain laga di atas, ajang The Juara juga mempertemukan Desta dan Valentino ‘Jebret’ Simanjuntak hingga Raffi Ahmad melawan legenda bulu tangkis Taufik Hidayat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Baru Sehari Nikah, Cara Jalan Kenny Austin Suami Amanda Manopo jadi Sorotan
-
Viral Cerita Soal Selebgram yang Citranya Sayang Keluarga Tapi Emosian, Nama Ibnu Wardani Terseret
-
Innalillahi, Ibu Olla Ramlan Meninggal Dunia
-
Mulan Jameela Bangga! Putra Kedua Sandang Gelar Sarjana Digital Business di Jepang
-
Sukma dan Lembayung Sukses di Korea, Baim Wong Kini Remake Film Tunnel
-
Comeback Usai Lahiran, Mahalini Siap Lempar Album Baru Terinspirasi Peran Sebagai Ibu
-
Intip Menu Makan di Pesta Pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin
-
3 Drakor Hits Junho 2PM di Netflix, Typhoon Family Tayang Hari Ini
-
Sinopsis The Woman in Cabin 10, Keira Knightley Terjebak Teror di Tengah Laut
-
Taqy Malik Akui Tak Jalani Kewajiban Sebagai Pembeli Lahan: Saya Gak Sanggup Bayar