Suara.com - Putra kedua Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rayyanza Malik Ahmad atau Cipung baru-baru ini berulang tahun ke- 2 tahun pada Minggu (26/11/2023) lalu.
Di momen spesial tersebut, Rayyanza mendapat banyak kejutan dari orang-orang terdekat. Putra Gading Marten dan Gisel, Gempi, juga turut memberikan kejutan.
Ada momen menarik ketika Gempi menemui Cipung. Adik Rafathar tersebut salah tingkah saat tahu ada Gempi di rumahnya.
Momen tersebut terekam dalam Youtube Rans Entertainment dan diunggah ulang oleh akun Tiktok @cipung.masih.bayi.
Dilihat dari video tersebut, Gempi datang ditemani Gading Marten seraya membawa kado. Gempi di situ terlihat memakai baju pink dipadu rok putih. Rambutnya dikuncir dua.
Selain kado, Gempi juga tampak membawa kue ulang tahun untuk Rayyanza.
Saat dinyanyikan lagu ulang tahun, Rayyanza tampak salah tinkah dan langsung memeluk kaki Nagita Slavina. Bocah dua tahun tersebut sampai bergelantungan di kaki sang bunda.
Gempi lalu membawakan kue ulang tahun untuk ditiup Rayyanza. Rayyanza yang digendong Nagita Slavina kemudian meniup lilin di kue dengan malu-malu.
"Malu dia malu," ucap Nagita Slavina meledek sang putra.
Baca Juga: Rayyanza Diajak Raffi Ahmad Ketemu Prabowo Subianto, Netizen: Apakah Gibran Akan Digantikan Cipung?
Hingga akhirnya Nagita Slavina yang meniup lilin kue tersebut. Gigi, sapaan akrab Nagita Slavina menyampaikan terima kasih kepada Gading Marten dan Gempi atas kehadirannya.
"Terima kasih kakak Gempi, terima kasih Papading," kata Nagita Slavina.
"Happy birthday Rayyanza," kata Gading Marten dan Gempi.
Nagita Slavina selanjutnya meminta Rayyanza untuk salim kepada Gading Marten dan Gempi. Namun Cipung kembali malu-malu dan bergelantungan di kaki ibunya.
Tingkah Rayyanza yang salah tingkah bertemu Gempi langsung membuat orang di sekelilingnya tertawa.
"Itu kakak Gempi mau salam, masa bisa kayak gini sampai ngesot," kata Nagita Slavina.
Berita Terkait
-
Rayyanza Diajak Raffi Ahmad Ketemu Prabowo Subianto, Netizen: Apakah Gibran Akan Digantikan Cipung?
-
Fuji Protes Langsung ke Raffi Ahmad Lantaran Tega Tak Undangnya di Ulang Tahun Rayyanza
-
Ternyata Ini Pekerjaan Suami Tya Ariestya, Pantas Bisa Kasih Souvenir Ultah Anak Lebih Lengkap dari Rayyanza
-
Pembagian Warisan Raffi Ahmad Buat Rafathar dan Rayanzza, Dikasih Adil!
-
Baru Umur 2 Tahun, Rayyanza Malik Ahmad Koleksi 4 Mobil Mewah Ini
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Mimpi Jadi Puteri Indonesia Kandas karena Keinginan Pacar: Kisah Kelam Aurelie Moeremans Terungkap
-
Usai Baca Buku Aurelie Moeremans, Feni Rose Ungkap Penyesalan
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga