Suara.com - Dokter Richard Lee buka suara usai beredar voice note (VN) yang isinya membujuk Elia Myron untuk kembali menjadi bintang tamu di podcastnya.
merupakan Tiktokers yang kerap membuat konten membahas agama Kristen dan Yahudi. Elia semakin dikenal publik usai diundang di podcast Richard Lee.
Richard Lee membenarkan bahwa voice note yang beredar adalah suaranya.
"Banyak yang tanya dengan saya, dok apakah VN itu adalah suara saya? benar itu adalah suara saya," ujar dokter Richard Lee dikutip Suara.com dari akun Tiktoknya @drrichardlee, Kamis (30/11/2023).
Richard Lee menjelaskan bahwa dia awalnya mengundang Elia ke podcast miliknya. Kemudian di kesempatan lain, dia berdiskusi dengan Ustaz Dennis Lim dan pendakwah Felix Siauw.
"Namun pada perjalanannya saya ingin menayangkan Ustaz Felix Siauw, Ustaz Dennis Lim, baru saya memberikan pandangan secara Nasrani melalui Elia," kata Richard Lee.
Dalam podcastnya dengan Elia, Richard kaget dengan sebuah pernyataan TikTokers tersebut. Elia menyebut kalau Yesus Kristus dan Nabi Isa AS adalah orang yang berbeda.
Dari situ, Richard Lee tertarik untuk mengundang Elia lagi di lain kesempatan. Topiknya khusus membahas Yesus Kristus dan Nabi Isa AS.
"Ada diskusi yang menarik yang baru pertama kali juga saya dengar yaitu apakah Yesus Kristus dan Nabi Isa itu adalah pribadi yang berbeda. Itu mengejutkan saya karena saya selama ini saya menggapnya itu adalah pribadi yang sama. Lalu saya dengan tim tertarik mengangkat cerita ini dan berdiskusi secara sehat bukan debat," kata Richard Lee.
Richard Lee dan tim berencana mengundang Elia dan Dondy Tan, seorang mualaf yang telah mempelajari banyak kitab suci.
"Lalu dihubungi Koh Dondy Tan, Koh Dondy Tan bersedia. Ketika tim saya mengundang Elia, Elia tidak bersedia karena ketakutan. Di sini tim saya berusaha untuk membujuk Elia dan akhirnya tim saya meminta ke saya 'dokter Richard coba dong bujukin Elia," kata Richard Lee.
Ikuti saran timnya, Richard Lee membujuk Elia tampil di podcastnya bareng Dondy Tan melalui voice note yang dikirim. Richard mengakui salah membujuk Eli dengan menggebu-gebu.
"Nah terjadilah voice note tersebut, jadi Voice note tersebut adalah benar suara saya, langkah saya untuk membujuk dia dan itu salah saya. Karena saya terlalu menggebu-gebu dan terlalu ingin merayu dia untuk datang ke podcast saya untuk berdiskusi lagi," ujarnya.
Richard Lee menyayangkan kenapa voice note miliknya tersebar luas. Apalagi, pesan suara tersebut dia kirim bukan melalui ponsel miliknya, melainkan kepunyaan tim.
"Saya sangat menyesalkan ini bisa terjadi kegaduhan, karena bukan itu inti dari podcast dan konten, saya ingin memberikan edukasi ke masyarakat, saya minta maaf," katanya. .
Berita Terkait
-
Beredar VN Diduga Richard Lee Tantang Elia Myron, Ajak Debat dengan Mualaf hingga Singgung Misionaris
-
Profil Elia Myron, Perempuan yang Dituding Deddy Corbuzier Bakal Memecah Bangsa
-
Elia Myron Sekolah Dimana? Viral Bahas Isu Tiga Agama Gikin Heran Soal Riwayat Pendidikannya
-
Elia Hathaway Itu Siapa? Pendapat Pria Ini Soal Agama Bikin Gerah hingga Viral Picu Kontroversi
-
Richard Lee Keciduk Keasyikan Dugem Bareng Cewek Seksi, Sang Istri Ramai Dikasihani
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV