Suara.com - Nama Lenggogeni Faruk kerap diperbincangkan oleh publik karena gaya pakaiannya yang dinilai nyentrik. Ibu dari Atta Halilintar dan Thariq Halilintar ini ramai mendapatkan kritikan atas gaya busananya.
Tidak hanya dirinya, gaya busana dari anak-anak perempuannya pun diperlakukan dengan cara yang sama oleh netizen. Terutama dengan mereka yang berkomitmen untuk mengenakan hijab.
Secara garis besar, netizen menilai style dan gaya hijab Geni Faruk terlalu ramai dan berlebihan. Namun tampaknya hujatan itu tengah ditelan dengan sanjungan yang tidak terduga.
Dimulai dari konten terbaru yang diunggah oleh Geni Faruk ke channel YouTube milik keluarganya. Tidak sendiri, ia membuat konten tersebut bersama suaminya, Anofial Asmid.
Konten itu dibagikan pada Jumat (15/12/2023) lalu. Hingga saat ini, Minggu (17/12/203), videonya viral di media sosial, salah satunya di Instagram.
Dilansir dari unggahan di akun Instagram @lambe_danu, Geni Faruk dan sang suami membuat konten mengenai pengeluaran mereka. Mertua dari Aurel baru saja belanja buah-buahan.
Namun bukan buah-buahan yang sembarangan yang dibelinya. Buah-buahan itu disebut memiliki kualitas yang terbaik dengan harga yang super mahal.
Untuk totalnya saja, pasangan suami istri ini harus merogoh uang jutaan Rupiah. Totalnya disebutkan mencapai sekitar Rp 13,5 juta.
"Guys, belanja buah doang habis Rp 13,5 juta," kata Geni Faruk.
Baca Juga: Geni Faruk Ngaku Sering Disangka Kakak Atta Halilintar, Ini 5 OOTD Nyentriknya yang Bikin Awet Muda
Lebih lanjut, ia menjelaskan apa saja buah yang dibelinya. Mulai dari buah naga dengan kulit kuning dengan harga mencapai Rp 545 ribu per kilogram sampai kiwi gold dan stroberi impor dari Australia.
Bukannya berfokus dengan buah-buaha yang dipamerkan, publik teralihkan dengan hal lainnya. Banyak yang terkejut dengan gaya hijab Geni Faruk yang dinilai beda saat berada di rumah.
"Bu Gen cantik gini jilbabnya," kata netizen.
"Tumben jilbabnya ama pakaiannya normal," tambah yang lain.
"Tapi kali ini suka liat jilbab sama bajunya, normal begini lebih enak diliat, dari pada gaya jilbab yang biasanya," komentar lainnya.
Geni Faruk sendiri memang memilih mengenakan jilbab langsung dengan warna Ruby Chocolate. Begitu pula dengan pakaiannya yang tampak seperti gamis sederhana.
Berita Terkait
-
Bikin Heran, Geni Faruk Sebut Thariq Halilintar Pernah Taaruf sebelum Atta Halilintar Menikah
-
Video Lawas Geni Faruk yang Bilang Thariq Halilintar Akan Jalani Taaruf Viral Diprotes, Kenali Bagaimana Prosesnya
-
Belikan Atta Halilintar Jam Rp 1,1 Miliar, Aurel Hermansyah Salah Tingkah Dipuji Geni Faruk
-
Profil Zahwa Massaid, Kakak Aaliyah Massaid yang Suka Tampil Seksi, Kontras dengan Anak Geni Faruk
-
Ekspresi Ashanty Lihat Geni Faruk Akrab dengan Aaliyah Massaid Disorot: Kok Kayak Nggak Suka?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki