Suara.com - Kisruh drama penculikan putri Attila Syach, Kardin membuka cerita lain di balik perceraian sang artis dengan mantan istrinya, Bunga Sophia. Attila terang-terangan mengakui bahwa pengadilan memang memberikan hak asuh anak kepada Bunga setelah mereka cerai.
“Hak asuh sebenarnya jatuh kepada ibunya,” ungkap Attila Syach dalam sesi jumpa pers di kawasan Pasar Rebo, Jakarta, Minggu (17/12/2023).
Hanya saja, anak-anak menolak ikut ibunya dan kabur ke rumah Attila Syach saat punya kesempatan. Kata Attila, mereka diperlakukan seperti tawanan di rumah Bunga Sophia.
“Mereka melakukan hal yang tidak manusiawi dan tidak humanis. Anak-anak langsung digembok dan tidak memiliki akses kepada saya,” beber Attila Syach.
Bukan cuma dikurung, anak-anak Attila Syach juga pernah tidak diberi makan sampai tiga hari lamanya oleh sang ibu. Mereka bahkan mengaku ditelantarkan begitu saja.
“Mereka juga tidak dikasih makan. Saya sampai minta tolong tetangga, temen saya, staf saya,” jelas Attila Syach.
“Saya juga pernah datang dan mendengar sendiri cerita mereka, ‘Ayah, mami tiga hari belum pulang’. Ini tidak bohong,” sambung sang artis.
Sebelumnya, Attila Syach membuat pengaduan ke Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) pada Kamis (14/12/2023) soal Kardin dibawa kabur sejak Rabu (13/12/2023). Ia meminta bantuan KPAI untuk mencari tahu di mana dan bagaimana keadaan Kardin.
Attila Syach juga melaporkan dugaan penculikan Kardin ke Polres Bogor. Pasalnya saat kejadian, ART yang mendampingi Kardin tidak mengenal sosok-sosok yang melakukan penjemputan paksa tersebut.
Baca Juga: Dramatis! Attila Syach Ceritakan Detik-Detik Putrinya Kabur Usai 3 Hari Diculik
Meski begitu, Attila Syach menduga bahwa pelaku penculikan Kardin merupakan suruhan Bunga Sophia. Sebab, Attila mendapat informasi bahwa Kardin dikurung di kediaman yang dulu ia tempati bersama Bunga.
Setelah ditelusuri, ternyata benar bahwa Kardin memang dikurung di sana. Attila Syach langsung bergerak dengan menitipkan putranya Jaka di rumah tetangga yang tak jauh dari rumah tersebut untuk memantau situasi.
Sampai akhirnya pada Sabtu (16/12/2023), Jaka mendengar teriakan minta tolong dari Kardin. Ia berhasil meloloskan diri setelah diizinkan keluar kamar karena sedang ada anggota keluarga lain yang berkunjung ke rumah.
Di momen itu, Jaka sigap membantu Kardin dengan mengamankannya di rumah sang tetangga. Ia juga pasang badan untuk menghadapi orang-orang yang diduga suruhan Bunga Sophia untuk mengejar adiknya.
Attila Syach yang mendengar kabar bahwa Kardin sudah berhasil meloloskan diri langsung bergerak melakukan penjemputan hari itu juga. Kini, Kardin sudah pulang ke rumah Attila.
Ke depan, Attila Syach tinggal menunggu kronologi detail dari Kardin soal peristiwa yang ia alami beberapa hari lalu. Menurut informasi terakhir yang diberikan Attila, Kardin belum bisa bercerita banyak karena masih syok dan kelelahan akibat kurang tidur.
Berita Terkait
-
Fakta Penculikan Putri Attila Syach, Diduga Dilakukan Mantan Istrinya Sendiri Bunga Sophia
-
Anak Attila Syach Diduga Disekap Sang Ibu Bunga Sophia, Ketakutan Hingga Nangis Minta Keluar
-
Putri Attila Syach Dikabarkan Diculik dan Disekap, Diduga Pelakunya Orang Dekat
-
Pose Intim nan Mesra, Foto Lawas Wulan Guritno dan Attila Syach Bocor di Media Sosial
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwasono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV
-
Lebih dari Sekadar Sekuel, Teman Tegar Maira Bawa Misi Penyelamatan Hutan Papua
-
Dibongkar Beby Prisillia, Onadio Leonardo Bebas Rehabilitasi Narkoba Besok
-
Sinopsis Portraits of Delusion, Reuni Bae Suzy dan Kim Seon Ho di Drakor Thriller Misteri
-
Sabrina Chairunnisa Sentil Warganet yang Menghakimi Lula Lahfah