Suara.com - Shaloom Razade diam-diam tengah merintis sejumlah bisnis. Mulai dari kuliner, gaya hidup hingga yang terbaru tas dari seniman lokal.
Ketertarikan Shaloom Razade di dunia bisnis sebenarnya sudah ada sejak lama. Setidaknya saat anak sulung Wulan Guritno tersebut memilih jurusan kuliah pemasaran di Universitas Coventry, Inggris.
"Aku suka berkembang di dunia bisnis. Ada investasi juga," kata Shaloom Razade saat berkunjung ke kantor Suara.com belum lama ini.
Bisnis pertama Shaloom Razade ada di bidang kuliner, dengan membuka warkop. Ide ini berawal saat bintang film Trinil itu ternyata hobi jajan di warteg atau warung sekolah.
"Sering (ke warteg). Aku anaknya suka banget makan," kata Shaloom Razade.
"Aku udah biasa banget jajan di kaki lima, kabur dari sekolah buat jajan, terus balik lagi. Nggak kelihatan emang ya? Hahaha," imbuhnya sembari tertawa.
Shaloom Razade kemudian memulai bisnis warkop tersebut bersama beberapa temannya. "Boleh sekalian promo nggak? Hahahaa... Aku tuh ada warkop warmindo naik kelas. Bareng Jefri Nichol, Abdul yang main Pertaruhan, Nadin dan temen-temen," tuturnya.
Warkop yang menyediakan makanan seperti mie instan, nasi goreng, roti dan pisang bakar ini dijajakan di kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan.
Selain warkop, Shaloom Razade juga memiliki bisnis photobox yang tersebar di beberapa kawasan di Jakarta.
Baca Juga: Tantangan Shaloom Razade Main di Film Trinil, Tanpa Dialog!
Tak cukup sampai disitu, Shaloom Razade kini akan meluncurkan tas yang diproduksi bersama seniman lokal di Bandung.
"Awalnya sempat kolaborasi sepatu, sudah deket sama yang punya, dia ngerti bahan, ada pengrajin handal, jadinya aku sama temen aku, kepingin bikin tas," tutur Shaloom Razade.
Setelah setuju dengan sample dan hasil akhir, Shaloom Razade berencana untuk meluncurkan tas tersebut tahun depan.
"Nanti akan ada di online sama pre order," ucap artis 25 tahun ini.
Berita Terkait
-
Dapat Peran Single Mother yang Protektif, Wulan Guritno Bantah Suka Atur-Atur Asmara Anak
-
Ditanya soal Kedekatan Shaloom Razade dengan Sang Ayah, Wulan Guritno Jawab dengan Aman
-
6 Artis Berpisah dengan Anak, Termasuk Attila Syach yang Belasan Tahun Tak Bertemu Shaloom Razade
-
Shalom Razade Tertawa Ditanya Soal Attila Syach: Cuma Bapak Biologis
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki